Berita Sidoarjo

Sepak Bola Sidoarjo Optimistis Raih Emas Porprov Jatim 2023

Tim sepak bola putra dan putri Sidoarjo optimistis bisa meraih emas dalam Porprov Jatim VIII.

Penulis: M Taufik | Editor: irwan sy
m taufik/surya.co.id
Tim sepak bola Sidoarjo untuk Porprov Jatim 2023 saat bertemu dengan Bupati Ahmad Muhdlor di Pendopo Sidoarjo. 

SURYA.co.id | SIDOARJO - Tim sepak bola putra dan putri Sidoarjo optimistis bisa meraih emas dalam Porprov Jatim VIII.

Hal itu mereka sampaikan saat bertemu Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor di pendopo Delta Wibawa, Rabu (30/8/2023).

Didampingi Ketua Askab PSSI Sidoarjo Budi Basuki, sekira 50 orang atlet sepakbola putra dan putri itu berbincang dan mohon doa restu ke bupati.

Dalam pertemuan itu, Gus Muhdlor berpesan agar para atlet berjuang semaksimal dalam setiap laga. Ia meminta atlet sepakbola dapat menunjukkan prestasinya.

Sebagai penggemar bola, Gus Muhdlor berharap prestasi sepakbola Sidoarjo dapat dipersembahkan oleh para atlet Sidoarjo.

"Saat ini pundak dan kaki bukan milik diri kalian sendiri. Tetapi juha milik dua juta penduduk Sidoarjo yang mengharapkan para atlit bisa bisa mengharumkan nama Kabupaten Sidoarjo melalui sepak bola," ujarnya.

Karenanya, Gus Muhdlor meminta para atlet sepakbola dapat menumbukan keyakinannya untuk mampu memenangkan pertandingan.

Mampu mempersembahkan emas bagi Kabupaten Sidoarjo.

"Pemkab Sidoarjo akan mempersiapkan bonus besar bagi yang bisa juara di Porprov besok," lanjut bupati yang disambut kemeriahan para atlet itu.

Pada kesempatan itu juga disampaikan beberapa keluhan.

Bupati menyatakan siap memfasilitasi apa yang menjadi kendala dalam mengembangkan prestasi di dunia sepakbola selama ini, seperti perbaikan lapangan untuk latihan dan sebagainya.

Ketua Askab PSSI Sidoarjo Budi Basuki menyebut bahwa pada pertandingan sepak bola ini, dukungan dari bupati sangat berarti bagi atlet.

Ia yakin dukungan tersebut mampu mencetak hasil yang sesuai dengan harapan yakni menjadi juara.

Budi Basuki juga menyampaikan kesiapan timnya.

Tim sepakbola putra maupun putri disebutnya sudah matang.

Seleksi atlet sudah dimulai bulan Maret 2023 sehingga hampir enam bulan dengan melakukan beberapa kali agenda uji coba.

“Uji coba dilakukan melawan tim dari kabupaten dan kota lain serta tim-tim lokal. Selama masa uji coba, tim sepakbola Sidoarjo mendapatkan nilai yang maksimal,” katanya.

Apalagi tim sepakbola putri Sidoarjo diperkuat tiga orang pemain yang saat ini juga ikut memperkuat tim nasional.

Kekuatan pun diyakini bisa jadi juara.

Pertandingan sepak bola Porprov Jatim 2023 akan dimulai pada 2 September 2023.

Berbagai hal telah disiapkan agar Sepakbola bisa meraih emas.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved