Persebaya Surabaya
Reuni Persebaya Surabaya dan Taisei Marukawa Terbuka? Bos PSIS Yoyok Sukawi Ungkap Kontrak
Adakah kesempatan Persebaya Surabaya reuni dengan Taisei Marukawa? Bos PSIS Semarang Yoyok Sukawi ungkap kontrak.
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Iksan Fauzi
SURYA.co.id, - Adakah kesempatan Persebaya Surabaya reuni dengan Taisei Marukawa? Bos PSIS Semarang Yoyok Sukawi ungkap kontrak.
Seperti diketahui, Taisei Marukawa merupakan pemain andalan Persebaya Surabaya di Liga 1 musim lalu.
Pemain asal Jepang itu tampil moncer dengan mencetak 17 gol dan 10 assist selama membela Bajul Ijo.
Kemonceran Taisei Marukawa itu yang membuat ia didapuk sebagai pemain terbaik Liga 1.
Sayangnya, kebersamaan Persebaya dengan Taisei Marukawa tak berlangsung lama.
Setelah musim berakhir, pemain berusia 25 tahun itu langsung hijrah ke tim asal Jawa Tengah, PSIS Semarang.
Baca juga: PERINGATAN Manajer Persebaya Surabaya ke Pemain di Sisa Putaran Pertama Liga 1: Buktikan!
Baca juga: HIGOR VIDAL Comeback, Gelandang Brazil Bakal Jadi Kunci Persebaya Tekuk Arema FC? Ini Statistiknya
Sepeninggal Taisei Marukawa, Persebaya Surabaya tampil melempem di 10 laga awal Liga 1 2022.
Bajul Ijo hanya mengantongi 10 poin dan terpaut 1 poin dari penghuni zona degradasi.
Perombakan dan evaluasi pun sudah mulai didengungkan oleh pihak Persebaya Surabaya.
Bajul Ijo kemungkinan akan merombak skuadnya di pertengahan musim.
Apakah reuni Persebaya dengan Taisei Marukawa bisa terwujud?
Marukawa sendiri masih kesulitan di klub barunya.
Pemain yang kini menggunakan nomor 7 itu baru menceploskan 3 gol dan 1 assist bersama Laskar Mahesa Jenar.
Catatan itu tentu menurun dibandingkan saat bersama Persebaya musim lalu dimana Taisei berhasil mencatatkan 4 gol dan 3 assist dalam 9 pertandingan.
Yoyok Sukawi Ungkap Kontrak Taisei
