Brigadir J Ditembak di Rumah Jenderal

BIODATA Komjen Agung Budi yang Pimpin Sidang Banding Ferdy Sambo: Ketua Timsus Kasus Brigadir J

Berikut profil dan biodata Komjen Agung Budi Maryoto yang memimpin sidang banding Ferdy Sambo hari ini, Senin (19/9/2022).

kolase TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN dan Tribun Jakarta
Komjen Agung Budi Maryoto (kiri), Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi (kanan). Komjen Agung Budi Maryoto memimpin Sidang Banding Ferdy Sambo hari ini, Senin (19/9/2022). Simak profil dan biodatanya. 

Ferdy Sambo diduga menjadi dalang pembunuhan tersebut.

"Pelaksanaan sidang banding dipimpin pati bintang tiga, anggota komisi banding empat pati bintang dua," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo saat dikonfirmasi, Senin (19/9/2022).

Seperti dilansir dari Tribunnews dalam artikel 'Irwasum Polri Komjen Agung Budi Maryoto Pimpin Sidang Banding Pemecatan Ferdy Sambo'.

Dedi menuturkan bahwa sidang banding tersebut dipastikan bakal dituntaskan langsung pada siang hari ini.

Hal itu seusai dengan perintah Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

"Hari ini merupakan komitmen Bapak Kapolri untuk sidang kode etik dan dilanjutkan sidang banding dituntaskan hari ini. Pelaksanaan banding digelar hari ini Insya Allah hasilnya setelah salat Zuhur akan disampaikan dan tuntas hari ini," ungkapnya.

Lebih lanjut, Dedi menuturkan bahwa nantinya hasil putusan banding itu bakal ditindaklanjuti oleh As SDM Polri.

Adapun pelengkapan administrasi itu bakal dituntaskan paling lambat 5 hari kerja.

"Setelah tuntas, secara administrasi ditindaklanjuti oleh As SDM, As SDM memiliki waktu lima hari kerja untuk menuntaskan administrasi hasil putusan banding yang dilaksanakan hari ini," pungkasnya.

>>>Ikuti Berita Lainnya di News Google SURYA.co.id

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved