SIASAT LICIK Erayani Perdayai Wanita Muda hingga Tak Sadar Dinikahi Sesama Jenis, Rp 300 Juta Amblas

Terungkap siasat licik Erayani bisa memperdayai perempuan berinisial M hingga tak sadar telah dinikahi sesama jenis selama 10 bulan.

Editor: Musahadah
Kolase ist
ILUSTRASI. Seorang wanita di Jambi baru sadar suaminya ternyata perempuan setelah 10 tahun menikah. Ini siasat licik pelaku! 

SURYA.CO.ID - Terungkap siasat licik Erayani bisa memperdayai perempuan berinisial M (22) hingga tak sadar telah dinikahi sesama jenis selama 10 bulan. 

Pernikahan siri keduanya dilangsungkan pada 18 Juli 2021 dan baru April 2022, M menyadari bahwa yang dinikahi itu seorang perempuan.   

Menyadari suaminya itu ternyata bukan seorang laki-laki, M pun menggugatnya ke Pengadilan Negeri Jambi.

Identitas asli Erayani terungkap setelah ibu M mulai curiga dengan gelagat menantunya.

Ibu M kerap melihat sang menantu mandi tanpa melepas baju.

Baca juga: Identitas Ibu dan Balita yang Meninggal dalam Insiden Kebakaran Toko di Waru Sidoarjo

Melihat gelagat tersebut, ibu M meminta terdakwa untuk membuka bajunya ketika mandi.

Saat itulah baru disadari bahwa suami M ternyata seorang wanita.

Bagaimana sampai bisa mereka ditipu selama 10 bulan? 

Berikut siasat licik Erayani

1. Ngaku dokter syaraf lulusan New York

M mengaku mengenal  pelaku melalui aplikasi kencan yang direkomendasikan oleh rekannya.

Berawal dari aplikasi tersebut, M kemudian menjalin komunikasi dengan Erayani yang mengaku sebagai Ahnaf Arrafif.

Kepada M, pelaku mengaku sebagai dokter spesialis syaraf lulusan New York.

"Saya tahunya dia mengaku bahwa dia seorang dokter spesialis bedah syaraf dan pengusaha batu bara dan lulusan luar negeri, tepatnya New York," ujar M.

"Akan tetapi saya pernah cek untuk statusnya tetapi tidak ada dalam daftar," imbuhnya.

Sumber: Tribun Jambi
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved