Ekspresi Hasan Dijodohkan dengan Putri Ustaz Yusuf Mansur, Irfan Hakim Tertawa: Jangan Cepat-cepat

Di sela siraman qolbu MNC TV, Selasa, Ustaz Yusuf Mansur dan presenter Irfan Hakim menggoda Al Hasan Ali Jaber, putra almarhum Syekh Ali Jaber.

Editor: Iksan Fauzi
Kolase Tribunnews
Wirda Mansur dirangkul sang ayah, Ustaz Yusuf Mansur. Foto Kanan : Al Hasan Ali Jaber dijodohkan dengan Wirda Mansur. Sosok Wirda Mansur bukan gadis sembarangan. Di usia muda, dia sudah hafal Alquran dan kini menjadi direktur utama. 

SURYA.co.id - Di sela siraman qolbu MNC TV, Selasa (19/1/2021), Ustaz Yusuf Mansur dan presenter Irfan Hakim sempat menggoda Al Hasan Ali Jaber, putra almarhum Syekh Ali Jaber.  

Ustaz Yusuf Mansur menjodohkan Hasan dengan putrinya, Wirda Mansur pemilik nama lengkap Wirda Salamah Ulya.

Ungkapan Ustaz Yusuf Mansur itu pun langsung disahut oleh Irfan Hakim, "Mau dijodohin? Ya Allah," ujar Irfan.

Mendengar tawaran perjodohan itu, Hasan tak menjawabnya.

Namun, ekspresi putra sulung ulama asal Madinah itu membuat Ustaz Yusuf Mansur dan Irfan Hakim tertawa.

Baca juga: BIODATA Wirda Mansur, Dijodohkan Sama Hasan Ali Jaber, Hafal Alquran Sejak Kecil dan Kini Jadi Dirut

Hasan terlihat hanya tersipu malu. 

Al Hasan Ali Jaber dan Ustaz Yusuf Mansur. Al Hasan Ali Jaber dijodohkan dengan Wirda Mansur.
Al Hasan Ali Jaber dan Ustaz Yusuf Mansur. Al Hasan Ali Jaber dijodohkan dengan Wirda Mansur. (Kolase Kompas.com/Kompas TV)

"Dijodohin sama Wirda aja kali ya," seloroh Ustaz Yusuf Mansur, dikutip TribunJakarta.com (grup SURYA.co.id), Selasa (19/1/2021).

Ustaz Yusuf Mansur kemudian menyebutkan, jarak umur antara Hasan dan Wirda Mansur pun tak terpaut jauh. Hanya beda setahun.

"Wirda 19 (tahun), dia 20 tahun," ucap Ustaz Yusuf Mansur sambil menunjuk Hasan.

Mendengar soal perjodohan tersebut, putra sulung Syekh Ali Jaber ini tersipu malu.

Baca juga: Hasan, Putra Syekh Ali Jaber Dijodohkan dengan Wirda Mansur, Ustaz Yusuf Mansur : Masya Allah, Pas

"Masya Allah, pas itu," imbuh Ustaz Yusuf Mansur.

"Mau dijodohin? Ya Allah," timpal Irfan Hakim.

"Iya sama Wirda, kalau anaknya mau, kamu mau gak?" tanya Ustaz Yusuf Mandur kembali menggoda Hasan.

Akan tetapi, pertanyaan tersebut tak dijawab Hasan.

Halaman
1234
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved