Besok Terakhir Pendaftaran UTBK-SBMPTN 2020, Berikut Cara Daftar dan Pembayaran via Bank BNI

Besok Terakhir Pendaftaran UTBK-SBMPTN 2020, Berikut Cara Daftar dan Pembayaran via BNI dan Bank Mandiri.

Penulis: Arum Puspita | Editor: Iksan Fauzi
LTMPT.ac.id
Foto laman SBMPTN di LTMPT.ac.id 

SURYA.co.id - Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri alias SBMPTN 2020 akan ditutup Sabtu, 20 Juni 2020 pukul 22.00 WIB.

Artinya, besok menjadi hari terakhir pendaftaran UTBK dan SBMPTN 2020.

Ketua Pelaksana Eksekutif Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Prof Budi Prasetyo Widyobroto mengatakan, tes UTBK dijadwalkan berlangsung pada 5-12 Juli 2020.

Tes akan dilaksanakan di 74 pusat UTBK PTN yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Berikut ini sejumlah informasi penting terkait UTBK-SBMPTN 2020, dari jadwal hingga materi tes:

Jadwal kegiatan UTBK-SBMPTN 2020:

- Pendaftaran UTBK dan SBMPTN: 2-20 Juni 2020
- Pelaksanaan tes UTBK: 5-12 Juli 2020
- Pengumuman hasil UTBK-SBMPTN: 25 Juli 2020

Aturan main UTBK 2020

Beberapa informasi terkait tes yang perlu Anda ketahui:

- Materi yang diujikan hanya materi Tes Potensi Skolastik (TPS).

- Setiap peserta hanya diizinkan mengambil satu kali tes.

- Nantinya pelaksanaan akan dilakukan dalam 4 sesi per harinya.

- Sedangkan durasi waktu tes adalah 105 menit.

Materi tes

Materi tes UTBK tidak ada IPA-IPS, nantinya hanya ada tes potensi skolastik (TPS).

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved