VIRAL di WhatsApp (WA) & IG, Video Detik-detik Perampok Bank BNI Lawan Puluhan Polisi Bersenpi

Video detik-detik perampok Bank BNI di Dumai melawan puluhan polisi bersenpi beredar viral di Instagram (IG) dan grup-grup WhatsApp (WA).

Editor: Tri Mulyono

SURYA.CO.ID - Video detik-detik perampok Bank BNI di Dumai melawan puluhan polisi bersenpi beredar viral di Instagram (IG) dan grup-grup WhatsApp (WA).

Pelaku akhirnya bisa dilumpuhkan oleh puluhan personel Kepolisian Resort Dumai, Riau dengan tembakan timah panas.

Polisi menyebut keterangan pelaku masih didalami apakah benar ia berniat merampok BNI atau hanya melakukan teror dan kekacauan.

VIDEO Kronologi & Detik-detik Terapis Pijat Go-Massage Dipaksa Hubungan Intim Pelanggan, Viral di WA

3 Gelagat Ganjil Pacar Lucinta Luna saat Makan Bersama Hotman Paris, Salah Fokus dan Lirik yang Lain

2 Pekan Setelah Nikahi Syahrini, Reino Barack Baru Tahu Kejelekan Istrinya: Itu Kebaikan

Cara Licik Pemuda ini Bisa Berhubungan Intim dengan Siswi 16 Tahun di Mojokerto

Egianus Kogoya Bantah Pernyataan TNI Soal 10 Anggota KKB Papua Tewas, Akan Kirim Bukti Foto & Video

Seperti diberitakan, seorang pria yang belum diketahui identitasnya nekat merampok bank di Kota Dumai, Riau, Senin (11/3/2019) sekitar pukul 09.30 WIB.

Diduga dia beraksi seorang diri.

Sasaran pria itu adalah Bank BNI Dumai yang berlokasi di Jalan Sudirman, Dumai, Riau.

Informasi yang diperoleh, pelaku membawa parang untuk melancarkan aksinya.

Tanpa takut, dia seorang diri masuk ke dalam bank dan mengancam kasir.

Dia menakut-nakuti kasir dengan cara memukul meja teller.

Kasir ketakutan dan memilih melarikan diri.

Karyawan lain yang mengetahui aksi itu, juga memilih kabur demi keselamatan nyawa masing-masing.

Tak mau mengambil risiko, pihak Bank BNI melaporkan kejadian tersebut kepada aparat kepolisian.

Kebetulan Kantor Polres Dumai tak begitu jauh dari Bank BNI.

Sebentar saja, polisi sudah mengepung lokasi kejadian dan memerintahkan pelaku keluar dari kantor Bank BNI.

Butuh waktu menyuruh pelaku menyerah.

Fakta Lain Video Cewek Belikan Makan Bapak-Anak di Restoran yang Viral di Whatsapp (WA) & Medsos

Video Pria Diduga Begal Payudara Bonyok Dihajar Massa Viral di Whatsapp & IG, Begini Kronologinya

Aparat kepolisian tak mau gegabah, karena pelaku membawa senjata tajam.

Terdengar satu kali letusan senjata api, yang sempat mengagetkan orang-orang di sekitarnya.

Dalam video yang diunggah akun @lambe_turah, ramai warga merekam detik-detik pelaku dikepung polisi.

Tampak seorang polisi bersenjata laras panjang menodongkan senjata ke arah dalam bank.

Namun, pelaku tak mau menyerah begitu saja.

Terlihat sekilas, seorang pria berjalan santai di dekat pintu masuk bank.

Pria berkaus itu tidak diketahui identitasnya, apakah pelaku atau karyawan bank.

Polisi berpakaian polisi dan sipil terus menekan pelaku.

Hanya saja, saat kondisi tengah tegang dan panik, seorang pria berkaus warna merah santai saja di dalam bank.

Kemudian, dalam video lainnya, tampak pelaku sudah ditangkap polisi.

Ada lebih dari delapan orang polisi menangkap pria tersebut.

Ramai terdengar agar pelaku diborgol.

Ada juga yang khawatir pelaku memberontak karena masih melawan saat ditangkap.

Belum ada keterangan resmi dari aparat terkait mengenai kejadian itu.

Pelaku dibawa ke kantor polisi untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Foto dan video pelaku tersebar di media sosial.

Pelaku mengenakan baju kaus warna merah dalam kondisi tangan terborgol di kantor polisi.

Wajahnya tampak lebam dan berdarah.

Kaki pelaku juga terluka, namun belum dapat dipastikan penyebabnya.

Macam-macam reaksi netizen melihat aksi penangkapan pelakuperampokan tersebut.

husnulffikri: Minceu jones sampe mau di rampok hati sama perampok 

ellafalbas: Tuh yg pd videoin pd ga takut apa ya kena tembak, cm ada di indonesia 

putrisasmito: Kebanyakan ntn film ni orang kayaknya 

rendi_asf: Hanya di negara kita, org2 malah sibuk ngerekam pke hp padahal situasi bisa membahayakannya dirinya, wkwkwkwk

dintaaa : Gileeeee nekat bener

nophie.25: @michen_ming

mourinshaniaa: Pasti ntar pd protes kenapa malah pd ngrekam ngga pada takut

obbiw23: duuhhh kameramen di mana mana ya miiin... gak pada takut apa yaaaa

citraaulia006: Kebanyakan main gta v

fandhikaaaaa: Kan harusnya tiap kantor bank apapun ada yg jaga polisi bersenjata. Masa iya bisa kebobolan sihhhhhhhh.

Personel Kepolisian Resort Dumai, Riau, akhirnya berhasil melumpuhkan seorang pelaku pengrusakan dan pengancaman di Bank BNI 46 Dumai dengan timah panas karena akan membakar bank menggunakan bahan bakar minyak dan membawa sebilah parang, Senin (11/3/2019).

Kapolres Dumai AKBP Restika P Nainggolan menyatakan, pelaku bernama Margono tersebut datang ke BNI sekitar pukul 08.30 WIB, dan langsung mengayunkan parang ke arah petugas bank sambil mengancam.

"Tersangka kita lumpuhkan dengan tembakan di kaki kiri dan selanjutnya diamankan dan dibawa ke rumah sakit untuk perawatan lebih lanjut," kata Restika dilansir Surya.co.id dari kantor berita Antara.

Dijelaskan, pelaku Margono tiba di BNI mengendarai sepeda motor, dan menuju ke meja teller sembari mengeluarkan parang dan mengancam pegawai bank dengan mengatakan "Kalau mau selamat kalian keluar semua".

Sontak petugas teller berlarian keluar dan suasana bank menjadi gaduh, kemudian petugas pengamanan melapor ke polisi untuk meminta bantuan mengatasi gangguan keamanan tersebut.

Tidak cukup dengan mengancam, pelaku juga berencana akan membakar bank tersebut karena ternyata dia membawa bahan bakar minyak jenis pertamax dan menyiramkannya ke meja teller dan lantai bank.

Pria kelahiran 12 Juni 1975 ini juga merobek robek beberapa kertas bukti transaksi di bank tersebut dan merusak kursi nasabah serta beberapa perangkat komputer yang ada.

"Polisi menerima laporan dari petugas pengamanan bank, dan menurunkan personel dipimpin Kasat Sabhara.

Sebelumnya pelaku sempat diminta menyerahkan diri, tapi tidak mau, dan terpaksa dilumpuhkan dengan tembakan," sebut kapolres.

Tersangka merupakan pekerja swasta ini masih menjalani perawatan, dan polisi mendalami motif dengan memeriksa sejumlah saksi dan pihak keluarga serta ahli kejiwaan.

Hasil pemeriksaan sementara, tersangka yang memiliki seorang istri dan dua anak ini mengaku hanya ingin membuat kegaduhan dan membakar bank. (bangkapos.com/Alza Munzi)

Gus Ipin Berharap PTSL Membuka Akses Perbankan untuk Warga Desa di Kabupaten Trenggalek

Selain Faisal Nasimuddin, Luna Maya juga Didoakan Berjodoh dengan Artis ini, Mukanya Mirip

Syahrini Tanggapi Isu Makan Teman Saat Klarifikasi Pernikahannya, Nikita Mirzani Sebut Soal Bohong

Syahrini & Reino Barack Klarifikasi Pernikahan Mereka, Nikita Mirzani: Mukanya Kayak Tertekan Gitu

Artikel ini sebelumnya tayang di Bangka Pos berjudul: Perampokan Bank BNI di Dumai, Pelaku Pakai Parang Hadapi Puluhan Polisi Bersenjata, Begini Nasibnya

Sumber: Bangka Pos
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved