Berita Gresik

Pemkab Gresik Buka Rekrutmen CPNS, Perioritas Honorer K2 Meliputi ini

Sekretaris Komisi I DPRD Gresik, Mujid Ridwan memastikan akan ada penerimaan Aparatur Sipil Negara (ASN) pada 2017.

Penulis: Mohammad Romadoni | Editor: Parmin
surya/mohammad Romadoni
Sejumlah PNS saat melakukan upacara. 

Menurut Abdul Qodir seharusnya lebih diutamakan tata ulang di seluruh OPD. Dan pihak BKD harus mempunyai data berapa jumlah PNS yang diperlukan oleh masing-masing OPD.

"Rasio dibandingkan beban kerja harus disesuaikan. Kalau rasio tidak sesuai baru pengadaan dan tata ulang untuk rekrutmen PNS baru," ungkapnya.

Dia menjelaskan saat digelar hearing pihak BKD juga tidak bisa menjawab berapa rasio beban kerja PNS di setiap masing-masing OPD.

Pihaknya tak keberatan dan menerima usulan sementara pegawai K2 dan PTT yang diprioritaskan untuk CPNS nantinya dikirim ke Menpan.

"Intinya harus dihitung antara kebutuhan PNS dan beban kerja. Kalau rasio tak seimbang boleh rekrutmen," bebernya.

Dari temuan di lapangan pada sejumlah OPD di Oemkab Gresik yang memiliki beban kerja sedikit yang berimbas menumpuknya PNS. Pihaknya mengimbau agar hal itu bisa ditata dan PNS yang memiliki beban kerja minim agar diperdayakan.

"Harus diingat setiap rekrutmen CPNS baru akan selalu membebani ABPD. Maka, BKD harus sangat mempertimbangkan secara detail terkait kebutuhan PNS di seluruh Pemkab Gresik," tandasnya.

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved