Bromo Batuk

Gemuruh Kawah Bromo Mulai Melemah

"Tekanan asap ini juga masih kuat," sebut BMKG.

Penulis: Nuraini Faiq | Editor: Yoni
antara
Rambu larangan naik ke kawah Bromo terpasang di padang sabana Gunung Bromo, Probolinggo, Jawa Timur, Jumat (13/11/2015). 

SURYA.co.id |SURABAYA - Gunung Bromo yang mulai batuk dan bertatus Siaga saat ini aktivitasnya mulai sedikit menurun.

Suara gemuruh dan dentuman dari bawah kawah Bromo juga mulai melemah.

Demikian pantauan BMKG Juanda melalui laporan rutin aktivitas gunung api paling eksotik tersebut.

Meski demikian status gunung api ini belum turun. Sebagaimana rilis yang disampaikan, status Bromo saat ini masih Siaga.

Dari puncak gunung yang indah dengan lautan pasirnya itu juga masih memuntahkan asap kelabu. Inilh debu vulkanik.

"Tekanan asap ini juga masih kuat," sebut BMKG.

Ketinggian asap antara 200 - 300 mdpk. Untuk cuaca di sekitar Gunung Bromo saat ini cukup cerah dan mendung. Namun berkabut.

Suhu udara di gunung itu terpantau 13 derajat celcius.

Untuk kegempaan seismik, saat ini terekam gempa tremor amaks sampai 23 mm.

Baca selengkapnya di Harian Surya edisi besok
LIKE Facebook Surya - http://facebook.com/SURYAonline
FOLLOW Twitter Surya - http://twitter.com/portalSURYA

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved