Citizen Reporter

Ada Mercon dalam Ceker Driyorejo

mercon yang satu sungguh mendatangkan nikmat tiada tara, terutama bagi mereka yang suka sensasi pedasnya....

Editor: Tri Hatma Ningsih
citizen/dwi agustin
ceker mercon Driyorejo 

Oleh : Dwi Agustin
Mahasiswa Fisipol Universitas Airlangga Surabaya
dwiagustiin@gmail.com

PADA dasarnya mercon adalah barang berbahaya, hanya orang-orang tertentu yang bisa menggunakannya. Pun mercon yang satu ini. Meski memiliki rasa enak dalam mercon ceker, ternyata berbahaya mereka yang tak suka pedas.

Namun bagi mereka yang suka, rasa pedas ceker yang satu ini bisa membuatnya ketagihan. Apalagi rasa lezat dan pedas ceker bisa ditentukan sendiri, dari agak pedas sampai pedas sekali.

Campuran bumbu gurih, pedas, dan sedap ini membuat ceker mercon memiliki pelanggan setia. Dalam satu porsi ceker mercon berisi empat ceker ayam seharga Rp 5.000. Cukup murah bukan? Jika kurang suka ceker ayam, ada pilihan lain. Usus atau kepala ayam.

Gerobak ceker mercon ini bisa ditemukan di kota baru Driyorejo, Gresik. Bersebelahan dengan para pedagang kaki lima lain yang menawarkan jus buah, batagor, siomay, dan sebagainya.

Lapak ceker mercon Driyorejo ini buka mulai sore hingga menjelang larut malam, tergantung ramainya penjualan, biasanya tutup pukul 22.00 malam.

Tersedia tempat duduk lesehan yang disediakan untuk makan atau nongkrong bersama teman. Karena tempatnya yang strategis, tak heran jika banyak yang mampir untuk membelinya.

Ceker mercon ini bisa menjadi referensi masakan khas Indonesia, karena bumbu yang digunakan dihasilkan dari percampuran rempah-rempah khas Indonesia yang kemudian diolah sehingga menciptakan rasa yang khas pula. Berani mencobanya?

 


 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved