Jelang Lengser, Gus Ipul Pamitan ke Harian Surya di Akhir Masa Jabatan
Gus Ipul berkunjung ke Harian Surya, Senin (11/2/2019). Kunjungan ini dilakukan untuk berpamitan jelang masa berakhirnya masa jabatannya
Penulis: Bobby Constantine Koloway | Editor: Eben Haezer Panca
SURYA.co.id | SURABAYA - Wakil Gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf (Gus Ipul) berkunjung ke Harian Surya, Senin (11/2/2019). Kunjungan ini dilakukan untuk berpamitan jelang masa berakhirnya masa jabatannya, Selasa (12/2/2019).
Tiba di redaksi Harian Surya, Gus Ipul disambut jajaran redaksi Harian Surya. Secangkir kopi juga disiapkan redaksi untuk pengagum kopi ini.
"Kami siapkan kopi tanpa gula. Khas kesukaan Gus Ipul," kata Tri Mulyono, Wakil Pimpinan Redaksi Harian Surya yang langsung menyambut kehadiran Gus Ipul bersama rombongan.
Gus Ipul lantas tersenyum. "Wah, cocok. Sejak dua tahun terakhir kami memang telah kampanye kampanye kopi tanpa gula," katanya yang lantas meneguk kopi yang berada di depannya.
Ia lantas menjelaskan alasan lebih memfavoritkan kopi tanpa gula. Sebab, pada dasarnya, kita terlalu banyak mengonsumsi gula tiap harinya.
Mulai dari gula dalam minuman, hingga nasi, dan berbagai makanan mengandung gula lainnya.
"Terlalu banyak gula itu nggak bagus. Selain nggak bagus, kita juga bisa berhemat. Selain itu, juga bisa mengurangi potensi impor," selorohnya memantik tawa.
Menurutnya, kopi merupakan minuman istimewa.
”Di Eropa, ada kopi yang diletakkan di kantor untuk merangsang jam kerja. Bahkan, ada sebuah gerai yang menyiapkan minuman kopi, untuk meminumnya ada ritualnya,” ujarnya.
Tak lama berselang, ia lantas menjelaskan alasannya mengunjungi Harian Surya.
”Kami berterimakasih kepada Surya atas bentuk dukungannya selama ini. Harian Surya banyak memberikan kritik membangun hingga banyak menyosialisasikan program-program pemerintah,” katanya.
”Tanpa Harian Surya, pencapaian Pemerintah Provinsi Jatim tak mungkin sejauh ini,” katanya.
Dia lantas menjelaskan rencana kedepan pasca tak lagi menjadi Wakil Gubernur. Menurutnya, ia masih akan berkerja untuk kepentingan masyarakat, di antaranya dengan mendirikan yayasan kesehatan bersama sang istri, Fatma Saifullah Yusuf.
Yayasan ini bernama Citra Fatma Wanita dan bergerak di bidang pencegahan sekaligus deteksi dini kanker serviks dan payudara. .Berlokasi di komplek perumahan The Gayungsari, Surabaya, tak jauh dari kediaman Gus Ipul, yayasan yang dijuluki Fatma Foundation ini pun resmi dilaunching, Senin (4/2/2019) silam.
”Fatma Foundation banyak bergerak di bidang kesehatan dengan fokus di penyakit kanker serviks dan kanker payudara. Yayasan ini akan banyak memberikan penyuluhan sekaligus pencegahan dini hingga pemeriksaan secara gratis (papsmear) kepada masyarakat, khususnya di Jawa Timur,” katanya.