Banjir Sidoarjo
Bupati Subandi Keliling ke Sejumlah Lokasi Banjir di Sidoarjo Kota
Bupati Sidoarjo Subandi mendatangi sejumlah wilayah di kawasan Sidoarjo Kota yang sedang banjir, Sabtu (22/11/2025).
Penulis: M Taufik | Editor: Titis Jati Permata
"Kita segera kordinasikan, Dinas PUBMSDA agar segera melakukan normalisasi. Sedangkan permasalahan bozem, nantinya akan ada perbaikan agar ketika debit air tinggi tidak sampai masuk ke pemukiman,” lanjutnya.
Menurut Subandi, banjir adalah permasalahan bersama, bukan pemerintah saja.
Makanya, Bupati Subandi mengajak seluruh masyarakat untuk bergotong royong menjaga lingkungan dengan cara bekerja bakti, serta menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah di sungai.
Tiga Tahun Jadi Langganan Banjir
Sekretaris RW 07 Perumahan Citra Fajar Golf, Kelurahan Gebang, Eko Sukamto menuturkan, tiga tahun terakhir ini perumahan tersebut kerap kebanjiran.
Ketinggian air terbilang cukup tinggi jika dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
"Saya harap normalisasi sungai gebang segera terealisasi dengan cepat dan pompa air untuk wilayah gebang juga dapat diwujudkan," ucapnya.
Dalam sidaknya, Subandi juga menegaskan, tahun 2026 Pemkab Sidoarjo telah menganggarkan betonisasi Jalan Bluru Kidul sepanjang kurang lebih 1,6 km dengan lebar 5 meter. Pengerjaan direncanakan akan dimulai setelah Lebaran Idul Fitri nanti.
“Kita akan bangun jalan beton dengan lebar lima meter. Nanti dipepetkan kanan-kiri untuk cutting saluran. Sambil menunggu proyek besar tersebut berjalan, Pemkab akan memperbaiki kerusakan jalan yang terjadi akibat genangan air dalam minggu-minggu ini,” ungkap bupati.
BACA BERITA SURYA.CO.ID LAINNYA DI GOOGLE NEWS
| 3 Fakta Banjir Kepung Wilayah Sidoarjo Kota, Bupati Subandi Turun Tangan Sampai Tengah Malam |
|
|---|
| BREAKING NEWS Banjir Kepung Wilayah Sidoarjo Kota, Warga Sidokare : Kali Ini Parah |
|
|---|
| Antisipasi Banjir Sidoarjo, Bupati Subandi Pantau Normalisasi Sungai Mbah Gepuk di Balonggabus Candi |
|
|---|
| Breaking News - Puluhan Desa di Sidoarjo Terendam Banjir, Para Warga Terpaksa Mengungsi |
|
|---|
| Hujan Deras Sebabkan Banjir di Sejumlah Wilayah, BPBD Sidoarjo Lakukan Pemetaan dan Penanganan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/kondisi-yang-terjadi-sekaligus-melakukan-mitigasi-dan-penanganannya.jpg)