MotoGP 2025
Klasemen Akhir MotoGP 2025: Alex Menyegel P2, Bezzecchi Posisi Ketiga, Pecco P5
Kesempatan Ducati untuk memiliki dua pembalap di top 3 tak kesampaian gegara performa buruk Pecco Bagnaia
Penulis: Wiwit Purwanto | Editor: Wiwit Purwanto
Ringkasan Berita:
- Klasemen akhir MotoGP 2025 Marco Bezzecchi di posisi ketiga
- Pedro Acosta finis P4 dalam gelaran balapan utama seri Valencia.
- Alex Marquez yang menyegel P2 klasemen MotoGP 2025 berkat performa apiknya sepanjang musim ini.
- Ducati mengamankan gelar juara dunia lewat MM93 dan Bagnaia yang masih bisa finis top 5 dalam klasemen.
SURYA.co.id - Klasemen akhir MotoGP 2025 menempatkan Marco Bezzecchi di posisi ketiga setelah dua kemenangan di Portugal dan kali ini Valencia, Minggu (16/11/2025).
353 poin yang dibukukan Bezzecchi cukup untuk mengekor duo Marquez yang telah bertengger di posisi 1-2 klasemen MotoGP 2025.
Selain Bezzecchi yang mengamankan top 3, Pedro Acosta meskipun gagal podium di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, ia tetap mendongkrak posisinya.
Posisi keempat klasemen MotoGP 2025 dipastikan jadi milik jagoan KTM, Pedro Acosta setelah finis P4 dalam gelaran balapan utama seri Valencia.
Di saat dua pabrikan semringah berkat Bezzecchi dan Aprilia, beda dengan Ducati yang berakhir murung meskipun telah menyegel gelar juara dunia lewat Marc Marquez.
Baca juga: Update Pembalap MotoGP 2027, Ducati Pantau Pergerakan Pasar, Quartararo Gantikan Bagnaia ?
Kesempatan Ducati untuk memiliki dua pembalap di top 3 tak kesampaian gegara performa buruk Pecco Bagnaia dalam dua seri balapan terakhir.
Bagnaia di Portugal tak mampu bersaing di barisan depan, dan hal itu berlanjut di Valencia bahkan sejak latihan bebas, kualifikasi, hingga sprint.
Puncaknya ketika rekan setim Marc Marquez saat balapan utama tak mampu menyelesaikan race gegara crash sejak lap pertama.
Kecelakaan yang dialami Bagnaia praktis bikin sang rider tak mampu meraih satu poin pun di seri Valencia untuk menambah koleksinya di tabel klasemen.
Sementara Acosta yang telah mengincar Bagnaia di P4 berhasil melancarkan misinya lantaran performa apiknya di Valencia.
Baca juga: Honda Belum Move On Di MotoGP 2027, Bakal Sulit Cari Seperti Marc Marquez
Musim 2025 resmi berakhir, Ducati mengamankan gelar juara dunia lewat MM93 dan Bagnaia yang masih bisa finis top 5 dalam klasemen.
Ducati juga masih memiliki Alex Marquez yang menyegel P2 klasemen MotoGP 2025 berkat performa apiknya sepanjang musim ini.
Gresini juga menambah prestasi Ducati dengan melahirkan jagoan baru yakni Fermin Aldeguer sebagai Rookie of The Year.
Setelah ini, gelaran MotoGP 2025 resmi berakhir. Namun, tes pramusim langsung dilakukan besok Senin (17/11/2025) di Valencia.
Jajaran rider Ducati akan mencoba motor anyar sebagai persiapan untuk mengarungi musim 2026 mendatang.
Klasemen akhir MotoGP 2025
1. Marc Marquez (545)
2. Alex Marquez (467)
3. Marco Bezzecchi (353)
4. Pedro Acosta (307)
5. Francesco Bagnaia (288)
6. Fabio Di Giannantonio (262)
7. Franco Morbidelli (231)
8. Fermin Aldeguer (214)
9. Fabio Quartararo (201)
10. Raul Fernandez (172)
11. Brad Binder (155)
12. Johann Zarco (148)
13. Luca Marini (142)
14. Enea Bastianini (112)
15. Joan Mir (96)
16. Ai Ogura (89)
17. Jack Miller (79)
18. Maverick Vinales (72)
19. Alex Rins (68)
20. Miguel Oliveira (43)
21. Jorge Martin (34)
22. Pol Espargaro (29)
23. Takaaki Nakagami (10)
MotoGP
Klasemen Akhir MotoGP 2025
Alex Marquez
Marco Bezzecchi
pedro acosta
surabaya.tribunnews.com
Meaningful
| Update Pembalap MotoGP 2027, Ducati Pantau Pergerakan Pasar, Quartararo Gantikan Bagnaia ? |
|
|---|
| Hasil Kualifikasi MotoGP Portugal 2025: Bezzecchi Ngacir Pole Position, Alex Marquez Crash |
|
|---|
| Marc Marquez Mudah Diajak Kerjasama, Pecco Bagnaia Terpuruk Karena Kalah Level |
|
|---|
| Bursa Transfer Pembalap MotoGP 2027, Ulah Jorge Lorenzo, Marc Marquez Hengkang Dari Ducati |
|
|---|
| Honda Belum Move On Di MotoGP 2027, Bakal Sulit Cari Seperti Marc Marquez |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/marc-bezzechi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.