Lamborghini Vs Ignis

Sosok Gabriel Rey, Bos Bicoin Surabaya yang Terlibat Kecelakaan di Jalan Tol Jombang-Mojokerto

Sosok Gabriel Rey, Bos Bicoin Surabaya yang Terlibat Kecelakaan di Jalan Tol Jombang-Mojokerto

Penulis: Pipit Maulidiya | Editor: Musahadah
Kolase tangkap layar TikTok/Surya.co.id-Anggit Puji
KECELAKAAN - Mobil mewah Lamborghini kecelakaan di tol Mojokerto Sidoarjo merupakan milik Gabriel Rey, siapakah dirinya? 

Meski berasal dari keluarga yang berada, tapi tak membuat Gabriel Rey menjadi sosok anak manja.

Ia justru merintis usahanya sendiri, dengan berjualan selotip.

"Jangan dikira ortu kaya dapat uang saku banyak pas sekolah ! Ortu saya ngasih saya uang saku yang sangat sedikit dan disuruh belajar cari duit sendiri dari SMA kelas 1," tulis Gabriel bercerita, di akun Twitter pribadinya.

Ia mengatakan, saat itu dirinya menjual selotip ke pabrik-pabrik kardus dan jasa pengemasan barang dengan tempo pembayaran hingga 60 hari.

"Modalnya dari mana? Untungnya distributor selotip ini mau kasih tempo pembayaran ke saya juga karena kenal papa mama saya (Yes i know it's privilege) . Like i said bisnis tanpa modal dan koneksi is very hard," kata dia.

Sejak saat itu, Gabriel banyak belajar soal bisnis dan berdagang.

Gabriel pun mengaku dapat keuntungan yang lumayan besar bagi anak-anak seusianya.

"Bisnis ini berlangsung 1 tahun+ dan lumayan buat modal pacaran sama jajan anak SMA ," kata dia.

Selain Triv, Gabriel juga mendirikan Veiris, perusahaan teknologi yang menggabungkan blockchain dan verifikasi wajah.

Karena kegigihannya dalam membangun usaha, Gabriel Rey memiliki harta yang cukup berlimpah di usia muda.

Tak heran, banyak masyarakat yang penasaran dengan kekayaan Gabriel Rey ini.

Terlebih, ia menjadi satu-satunya orang di Indonesia yang memiliki Lamborghini Revuelto.

Amalan Gabriel Rey

Gabriel Rey punya cara tersendiri dalam meraih kesuksesan dan kekayaan.

Ia menjalankan satu amalan yang menurutnya menjadi pembuka pintu rezeki.

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved