Persebaya Surabaya
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persebaya Surabaya Aman, Ancaman Degradasi Arema FC Hingga PSS Sleman
Simak Hasil dan Klasemen Liga 1, Persebaya Surabaya aman meski kalah dari Bali United, ancaman zona degradasi PSS Sleman hingga Arema FC
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Fatkhul Alami
SURYA.co.id, - Simak Hasil dan Klasemen Liga 1, Persebaya Surabaya aman meski kalah dari Bali United, ancaman zona degradasi PSS Sleman hingga Arema FC.
Laga Pekan ke-33 dibuka dengan dua pertandingan di hari Rabu (24/4) kemarin.
Hasil pekan ke-33 sangat krusial bagi sejumlah tim dalam upaya mengejar championship series maupun terhindar dari zona degradasi.
Pertandingan pertama ada Persebaya Surabaya yang kembali menelan kekalahan saat menjamu Bali United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Dilansir SURYA.co.id dari BolaSport.com, Pasukan Stefano Cugurra mampu mencatatkan kemenangan 2-0 dalam laga ini.
Baca juga: Puja Puji Kurnia Meiga untuk Ernando Ari Kiper Persebaya Surabaya, Akui Lebih Baik Darinya
Baca juga: Kalah 2-0 dari Bali United, Ini Klarifikasi Pelatih Persebaya Surabaya Paul Munster
Gol pertama Bali United tercipta berkat gol mantan pemain Persebaya, Irfan Jaya pada menit ke-35.
Tidak ada selebrasi yang dilakukan mantan andalan Shin Tae-yong pada Piala AFF 2020 lalu.
Di babak kedua, Bali United menambah keunggulan lewat sepakan Privat Mbarga tepatnya pada menit ke-73.
Skor 2-0 untuk kemenangan Bali United bertahan hingga akhir laga.
Dengan hasil ini, Bali United dipastikan lolos ke championship series dengan mengunci peringkat 3 klasemen.
Tersisa satu tiket lagi yang diperebutkan 5 tim yakni Madura United, PSIS Semarang, Dewa United, Persik Kediri dan Persis Solo.
Pada laga yang dimainkan malam hari, Persik Kediri Vs PSS Sleman berlangsung seru dan penuh gol.
Di babak pertama saja sudah terjadi 5 gol dalam laga ini.
PSS Sleman mampu unggul cepat sebelum 30 menit awal lewat lesakan tiga pemain berbeda yakni Jonathan Bustos (7'), Thales Lira (23') dan Esteban Vizcarra (28').
Sedangkan Persik Kediri memperkecil ketertinggalan lewat dua kali penalti Flavio Silva (19', 40').

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.