Persebaya Surabaya
Persebaya Surabaya Tim Paling Melempem di Liga 1, PR Paul Munster Kembalikan Produktivitas Bajul Ijo
Persebaya Surabaya jadi tim paling melempem di Liga 1, tugas bagi Paul Munster kembalikan produktivitas gol Bajul Ijo.
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Fatkhul Alami
19 dari 23 gol yang didapatkan Bajul Ijo sepanjang musim, berasal dari pemain asing.
Rinciannya adalah Bruno Moreira dengan 9 gol, kemudian Ze Valente, Sho Yamamoto dan Dusan Stevanovic sudah mencetak 2 gol.
Dilengkapi dengan Paulo Victor, Robson Duarte, Paulo Henrique dan Song Ui-young yang masing-masing mengoleksi 1 gol.
Artinya lebih dari 80 persen gol Persebaya musim ini berasal dari pemain asing.
Sedangkan pemain lokal hanya mencatatkan 3 gol saja.
Tiga pemain lokal yang berhasil mencetak gol antara lain adalah Ripal Wahyudi, Wildan Ramdhani dan Kadek Raditya.
Sedangkan dalam urusan mencetak assist, ada Andre Oktaviansyah, Toni Firmansyah dan Kasim Botan yang tercatat mendapatkannya.
Lantas seperti apa catatan top skor dan top assist Persebaya musim ini?
Simak selengkapnya.
Top Skor Persebaya
Bruno Moreira 9 Gol
*Ze Valente 2 Gol
*Sho Yamamoto 2 Gol
Dusan Stevanovic 2 Gol
Kadek Raditya 1 Gol
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Skuad-Persebaya-Surabaya-berpose-di-Stadion-Gelora-Bung-Tomo-Surabayas-s.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.