Berita Magetan

Wisatawan Banjiri Telaga Sarangan Magetan di Libur Natal dan Tahun Baru

Telaga Sarangan tetap menjadi jujugan favorit para pelancong untuk berlibur pada Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Senin (25/12/2023)

Penulis: Febrianto Ramadani | Editor: Fatkhul Alami
Surabaya.tribunnews.com/Febrianto Ramadani
Belasan ribu wisatawan telah memadati Telaga Sarangan Magetan selama libur Natal dan Tahun Baru, Senin (25/12/2023). 

SURYA.co.id | MAGETAN - Telaga Sarangan tetap menjadi jujugan favorit para pelancong untuk berlibur pada Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Senin (25/12/2023).

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Magetan menyebutkan, dalam dua hari saja, jumlah kunjungan ke destinasi wisata tersebut melonjak drastis.

“Catatan kami, sejak dimulainya libur tanggal 23 Desember 2023, setiap hari kunjungan wisata di angka 16 sampai dengan 17 ribu,” ujar Kabid Pengelola Wisata Eka Raditya.

Pihaknya optimistis, dari jumlah tersebut bisa memenuhi target sebesar 100 ribu kunjungan, sampai dengan akhir tahun 2023 nanti.

“Semoga okupansi kunjungan yang meningkat drastis, bisa terpenuhi,” harap Eka.

Sementara itu, guna mengantisipasi penumpukan kendaraan di Pintu Masuk Telaga Sarangan, Polres Magetan terus berupaya melakukan penguraian.

Kasatlantas Polres Magetan AKP Sony Suhartanto mengungkapkan, petugas memberlakukan sistem buka tutup guna memecah kemacetan.

“Wisatawan diarahkan ke lokasi wisata penyangga lainnya. Baru setelah pengunjung berkurang kami membuka kembali pintu masuk menuju telaga,” jelasnya

Dirinya menambahkan, kepadatan arus lalu lintas didominasi kendaraan roda dua dan roda empat yang berasal dari luar daerah.

Ditambah lagi, ada sedikit kendala karena banyak yang belum mengetahui dan belum bisa menerima jika telaga Sarangan sudah dipenuhi wisatawan.

“Namun kami beri pemahaman bagi yang ingin masuk ke Telaga Sarangan. Sehingga, mereka akhirnya bisa menerima kondisi tersebut,” pungkasnya.

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved