Persebaya Surabaya

Persebaya Surabaya Krisis Bek Kanan, Peluang Pulangkan Koko Ari dari Madura United Makin Terbuka?

Persebaya Surabaya krisis bek kanan, Pulangkan Koko Ari dari Madura United bakal jadi opsi realistis Bajul Ijo?

Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Fatkhul Alami
Instagram: Kokoari3
Koko Ari saat masih memperkuat Persebaya Surabaya 

Dijuluki The Rising Star

Aksi impresif Koko Ari Araya pernah dibagika melalui unggahan media sosial Instagram resmi Persebaya Surabaya pada (22/2/2020).

Dalam unggahan tersebut, menampilkan kompilasi aksi-aksi Koko Ari Araya saat berjuang bersama rekan-rekannya di Piala Gubernur Jatim.

Bahkan ia sampai digelari The Rising Star oleh pihak Persebaya Surabaya.

"The Rising Star. Apa komentarmu untuk penampilan Koko Ari selama Piala Gubernur Jatim rek?" tulis akun @officialpersebaya.

Alami Cedera Panjang

Cedera Koko Ari didapatkan saat mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia di Uni Emirat Arab untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022 di bulan Mei 2021 lalu.

Dikutip dari laman resmi PSSI, pemain berusia 22 tahun itu mengalami tiga cedera yaitu Anterior Cruciate ligament (ACL), Medial Collateral Ligament (MCL), dan meniskus.

Ia sampai harus naik meja operasi untuk penyembuhan cedera tersebut.

"Kami dari Persebaya menyampaikan ke PSSI bahwa Koko adalah aset Persebaya dan aset tim nasional, usia masih muda dan punya potensi karir masih panjang, itu yang menjadi alasan kami mempertimbangkan operasi," jelas dokter tim Persebaya, Pratama Wicaksana dikutip dari laman resmi klub, Selasa (26/7/2021).

 

Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved