Persebaya Surabaya
Uston Nawawi Ungkap Latihan Persebaya Jelang Derbi Suramadu Lawan Madura United
Persebaya Surabaya melakukan persiapan terakhir jelang menyambangi markas Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu (17/9/2023)
Penulis: Khairul Amin | Editor: Fatkhul Alami
SURYA.co.id | SURABAYA - Persebaya Surabaya melakukan persiapan terakhir jelang menyambangi markas Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu (17/9/2023) nanti.
Dalam persiapan yang dilakukan menatap laga pekan ke-12 Liga 1 2023-2024 ini, tim Bajul Ijo lebih banyak memoles untuk mengantisipasi bola mati lawan.
"Kami persiapan terakhir lawan Madura. Kita tahu seperti apa mereka, khususnya bola-bola mati," ungkap asisten pelatih Persebaya, Uston Nawawi usai latihan tim.
Laga pekan ke-12 Liga 1 2023-2024 ini menjadi ujian serius Persebaya melanjutkan trend positif yang lima laga terakhir tidak tersentuh kekalahan. Empat menang, satu imbang.
Apalagi, Madura United selain menjadi pemuncak klasemen, tim berjuluk laskar sapeh kerrab itu tidak pernah kalah di kandang.
Lima laga kandang, Madura United selalu menang empat laga, satu laga lain imbang.
Madura United juga menjadi tim paling produktif sejauh ini, mencetak 21 gol dari 11 laga yang dimainkan.
"Madura tentunya tim bagus, apalagi mereka di table kan nomor satu. Kita semua tahu mereka gak pernah kalah di kandang," kata Uston Nawawi.
Uston menilai kekuatan Madura United cukup merata. Sehingga fokus persiapan tidak hanya menyiapkan strategi meredam agresivitas pemain tertentu.
"Hampir merata, di belakang, tengah, sama depan. Mereka juga termasuk salah satu tim produktif," pungkasnya.
Persebaya memiliki modal bagus menatap laga ini, lini pertahanan Bajul Ijo tampil bagus empat laga terakhir, hanya kebobolan satu gol.
Persebaya juga memiliki modal baik saat menghadapi Persebaya, lima pertemuan terakhir dua tim, Persebaya tidak pernah kalah, empat laga menang, satu laga lain imbang.
Persebaya juga sedang dalam semangat berlebih setelah kedatangan pelatih baru, Josep Gombau.
| Stadion Brawijaya Kota Kediri Dinilai Belum Layak, Laga Persik Kediri Vs Persebaya Pindah Kandang |
|
|---|
| Persebaya vs Persis Solo, Eduardo Tak Ingin Bajul Ijo Dipermalukan Di Kandang Sendiri |
|
|---|
| Persebaya Vs Persis Solo: Bajul Ijo Pincang Tanpa 4 Pilar, Eduardo Perez Racik Strategi IniĀ |
|
|---|
| Laga Klasik Persebaya Vs Persis Solo, Kesempatan Eduardo Perez Saat Bajul Ijo Diunggulkan |
|
|---|
| Berita Persebaya Hari Ini: 5 Laga 4 Pemain Kena Kartu Merah Ini Kata Pelatih Edu Perez |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Persebaya-melakukan-persiapan-akhir-jelang-menyambangi-markas-Madura-United.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.