Honda DBL with Kopi Good Day 2023
SMAN 1 Puri Mojokerto Hentikan Ambisi SMA Xin Zhong Surabaya di Honda DBL with Kopi Good Day 2023
tim SMAN 1 Puri Mojokerto memiliki sejarah lebih panjang tampil pada fase Playoffs Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series–North Region
SURYA.co.id - SMA Xin Zhong adalah salah satu tim debutan yang mengundang perhatian pada gelaran Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series–North Region musim ini.
Seusai beberapa kali mencoba mendaftar pada musim-musim terdahulu, namun tak kunjung mendapat tempat.
Baru menjalani debut, justru langsung berhasil melaju ke Playoofs pada Seri Surabaya musim ini.
Sayangnya, ambisi besar tim basket sekolah asal kawasan Mulyorejo ini akhirnya harus terhenti di Babak 32 Besar.
Setelah dipaksa menyerah 33-39 kepada Castle (sebutan tim SMAN 1 Puri Mojokerto), pada laga sengit di DBL Arena, Kamis (17/8/2023).
Castle yang memiliki sejarah lebih panjang tampil pada fase Playoffs, menunjukkan keunggulan mentalnya.
Apalagi, mereka juga didukung kurang lebih 500 massa Castlemania (kelompok suporter SMAN 1 Puri Mojokerto) yang hadir memberi suntikan motivasi dari tribun, Castle cukup menguasai jalannya pertandingan.
Tetapi, Xin Zhong sempat hampir berhasil mengejar ketertinggalan, dan memangkas jarak poin menjadi lima angka saja, ketika laga tersisa semenit.
Loishel Dago Tombogu, kapten skuad Castle bermain cukup gemilang.
Ia berhasil mendulang 9 angka, dan 10 steal.
"Mungkin, karena kami sudah dalam posisi unggul sampai respect the game. Terus kami kehilangan fokus dan mereka bisa hampir menyalip kami. Itu bakal menjadi evaluasi kami di pertandingan selanjutnya," ujar Loishel. (*)
| Kembali Boyong Kemenangan! Putra Sinlui dan Putri Gloria 1 Juarai Honda DBL with Kopi Good Day 2023 |
|
|---|
| Putri Gloria 1-Smasa Blitar Saling Respek Jelang Final Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Seri Jatim |
|
|---|
| Sinlui Incar Gelar ke-5, Gloria 1 Ingin Revans di Final Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Seri Jatim |
|
|---|
| Tiket Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Championship Series Ludes Terjual |
|
|---|
| Ulangi Capaian 2022 Lalu, Putri Smasa Blitar Maju Final Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Seri Jatim |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/tim-basket-putra-sman-1-puri-mojokerto.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.