Pemilu 2024

AHY Sapa Netizen dari Aceh Sampai Papua di Twitter Space, Jelaskan Visi Perubahan dan Perbaikan

AHY mengungkapkan bahwa visi perubahan dan perbaikan yang diusung Demokrat bersama KPP fokus pada tiga hal.

Penulis: Fatimatuz Zahro | Editor: Deddy Humana
istimewa
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyapa masyarakat lewat Twitter Space dalam perjalanan naik bus dari Solo ke Pacitan, Jumat (26/5/2023). 

SURYA.CO.ID, KOTA SURABAYA - Lebih dari 1.000 netizen mendengarkan dengan seksama penjelasan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tentang perbaikan dan perubahan. Kegiatan itu dilakukan AHY melalui platform virtual Twitter Space Demokrat S14P.

Untuk bisa memberikan penjelasan dengan gamblang dan jelas, AHY sampai harus berhenti di tepi hutan dalam perjalanannya menuju Pacitan, agar sinyal internetnya tidak naik turun.

Setelah menjelaskan berbagai persoalan dan tantangan yang dihadapi rakyat saat ini, AHY mengungkapkan bahwa visi perubahan dan perbaikan yang diusung Demokrat bersama Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) fokus pada tiga hal.

"Yang pertama adalah ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. Yang kedua penegakan hukum yang adil dan tidak tebang pilih, serta yang ketiga adalah demokrasi dan kebebasan berekspresi," terang AHY di dalam bus yang membawanya dari Solo ke Pacitan, Jumat (26/5/2023).

Dengan runut dan jelas, AHY kemudian menguraikan satu persatu ketiga agenda tersebut. Dalam sesi pertanyaan, moderator, yaitu Ketua DPC Partai Demokrat Jakarta Pusat, Taufiqurrahman, dibantu kader Demokrat, Hasbil Mustaqim Lubis, dibanjiri pertanyaan.

Para netizen dan media yang mengikuti penjelasan AHY melalui Twitter Space ini, berasal dari Aceh hingga Papua. Pramutiko dari Jember menanyakan manifesto perubahan dan perbaikan serta bagaimana caranya meyakinkan calon pemilih muda. Pertanyaan serupa diajukan Arfak dari Manokwari, Papua Barat.

Keduanya mengaku merasa beruntung bisa berdialog langsung dengan AHY. Sedangkan A Lufi dari Banda Aceh mengapresiasi perdamaian permanen di Aceh yang terjadi atas inisiatif Presiden ke-6 RI, SBY saat memimpin pemerintahan.

AHY sepakat bahwa tiga agenda perubahan dan perbaikan tadi bisa menjadi bahan manifesto serta menjadi materi untuk mengampanyekan perubahan dan perbaikan di kalangan rakyat.

Terkait calon pemilih muda, AHY mengingatkan bahwa anak-anak muda ini menghadapi tantangan kesulitan mencari pekerjaan serta ancaman PHK, di semua sektor lapangan kerja.

"Partai Demokrat berkomitmen untuk menyediakan pekerjaan yang layak bagi anak-anak muda yang menjadi bagian dari bonus demografi ini," tegas salah satu Calon Wakil Presiden (Cawapres) pendamping Anies Baswedan dari KPP ini,

Melihat antusiasme para netizen, AHY sebenarnya masih ingin terus berdialog. Tetapi perjalanan tidak bisa ditunda lagi dan agenda berikutnya sudah menunggu. AHY berjanji akan kembali berdialog pada kesempatan lain. *****

Sumber: Surya
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved