Berita Lumajang
JLT Lumajang Rusak Berat, Sementara Diperbaiki dengan Semen Cor
Cak Thoriq belum dapat menjamin perbaikan jalan dengan semen cor tersebut dapat bertahan dengan jangka waktu lama.
Penulis: Erwin Wicaksono | Editor: Titis Jati Permata
SURYA.CO.ID, LUMAJANG - Perbaikan Jalan Lintas Timur Lumajang mulai dilakukan.
Namun, perbaikan sementara menyasar lubang-lubang dengan diameter dan kedalaman yang besar.
Bupati Lumajang, Thoriqul Haq mengatakan perbaikan dilakukan dengan metode memberikan lapisan semen cor terlebih dahulu.
Nampak di lokasi-lokasi adonan semen-semen tersebut sudah menutup beberpa lubang jalan.
"Ini sedang diperbaiki, lubang-lubang jalan dengan kedalaman lebih dari 5 centimeter dilakukan pengecoran dengan semen terlebih dahulu," ujar Thoriq ketika dikonfirmasi.
Cak Thoriq belum dapat menjamin perbaikan jalan dengan semen cor tersebut dapat bertahan dengan jangka waktu lama.
Kata dia, nantinya ada perbaikan dengan material yang lebih tahan lama. Namun, masih menunggu waktu sesuai anggaran yang dimiliki Pemkab Lumajang.
Thoriq juga meminta dinas terkait agar mengawasi ketat muatan kendaraan yang melewati JLT Lumajang.
"Baru nanti ke depan dilakukan pengaspalan dengan aspal fulmix. Tidak semua yang rusak, tapi yang rusak-rusak (berat) kita perbaiki. Setelah ini diperbaiki harapannya ya tidak rusak-rusak lagi. Maka dari yang lewat sini harus sesuai tonase. Kalau di luar tonase ini ya pasti rusak lagi," ungkap pria asal Kunir ini.
Terakhir, Thoriq menegaskan JLT statusnya merupakan jalan kabupaten sehingga tidak memungkinkan dilewati kendaraan bertonase tinggi.
Maka dari itu pihaknya memasang palang-palang dengan harapan truk-truk besar tak dapat melintasi JLT.
"Jalan ini sudah tidak memungkinkan untuk jalan transportasi truk produksi semen yang tonasenya mencapai 50 ton. Jalan ini agar bisa difungsikan sebagaimana tonasenya," tutupnya.
Pegawai Toko di Lumajang Kedapatan Simpan Ganja dalam Bungkus Rokok, Ungkap Sosok Pengedar ke Polisi |
![]() |
---|
2 Pria di Lumajang Duel Saling Bacok Karena Masalah Asmara, Telapak Tangan Korban Putus |
![]() |
---|
TERUNGKAP Penyebab Kebakaran Daihatsu Granmax di Lapangan Desa Curah Petung Lumajang |
![]() |
---|
Daihatsu GranMax Angkut Pertalite Terbakar di Lumajang, Sopir Terluka |
![]() |
---|
Dirut Perumdam Tirta Mahameru Kabupaten Lumajang Sebut 2 Pegawainya Di-PHK Akibat Perbuatan Curang |
![]() |
---|