Berita Entertainment
Setelah Dewi Perssik, Fans Lesti Kejora dan Rizky Billar Kini Serang Kiky Saputri Gara-gara Ini
Setelah Dewi Perssik, kini giliran komika Kiky Saputri yang jadi korban serangan fans garis keras Lesti Kejora dan Rizky Billar. Apa Penyebabnya?
Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Adrianus Adhi
Sementara itu, Meski sempat terlibat dalam kasus KDRT terhadap istrinya sendiri, Rizky Billar rupanya masih mendapat simpati dan dukungan dari penggemar.
Hal itu diketahui saat asisten rumah tangga atau ART Lesti Kejora membongkar aib dan besaran gaji yang diberikan Rizky Billar pada sang istri.
ART yang diketahui bernama Novi itu kemudian viral di media sosial dan mendapat sorotan. Tak terkecuali penggemar Rizky Billar.
Icha, satu di antara penggemar Rizky Billar memberikan tanggapan atas ucapan Novi, dalam tayangan Youtube Cumicumi.
Icha sendiri tak menyangka jika memang yang disampaikan Novi itu benar.
Lantaran Novi dikenal begitu menyanyangi keluarga Lesti Kejora.
"Kalau memang yang disampaikan bener, bicara kayak begitu ya kita nggak nyangka juga."
"Kalau dia bener gitu ya, tapi kita kan belum tahu nih mana yang bener, mana yang salah," jelas Icha, Kamis (28/10/2022).
Menurut Icha, mungkin Novi melakukan ini semua karena begitu sayang dengan sang majikan.
Seolah Novi ingin memberikan perlindungan pada Lesti Kejora.
"Ya mungkin dia sayang sayang majikannya ya, tapi kan kita belum ngerti mana yang bener, mana yang salah," ujar Icha.
Icha berharap ke depannya Novi lebih baik dalam bertindak.
Sebelumnya, Novi sempat mengungkapkan fakta baru mengenai Rizky Billar.
Dalam unggahan chat tersebut, pemilik akun @Novhi21 yang merupakan instagram ART Lesti Kejora meluapkan emosinya yang menyebut Rizky Billar tak pernah menafkahi Lesti kejora sampai 3 digit.
Bahkan ia meledek jika Rizky Billar suka meminta uang pada majikannya.
"Mana Pernah dia Nafkahi ibu,"ungkap sang ART.
Chat tersebut sontak membuat kaget para penggemar Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Bahkan, akun @virusleslar memberikan bukti transferan diduga dari Rizky Billar buat Lesti Kejora sang istri.
Yang mana dalam bukti saldo tersebut tertera sejumlah nominal cukup besar, mulai dari 50 juta hingga 100 juta.
Namun, setelag itu, muncul lagi chat diduga permintaan maaf dari ART untuk Rizky Billar.
"Aku Minta Maaf Pak, Aku gak nyangka jadi seperti ini, aku minta maaf,"ungkap Novi.
>>>Ikuti Berita Lainnya di News Google SURYA.co.id