Breaking News:

Capres 2024

Baru Dideklarasikan Nasdem, Anies Baswedan Disindir PDIP Soal Banjir Jakarta Ganggu Pertemuan Puan

Partai NasDem baru empat hari mendeklarasikan Gubernur Jakarta Anies Baswedan sebagai capres 2024, kini muncul sindiran PDIP soal banjir.

Editor: Iksan Fauzi
Kolase Kompas.com
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Anies baru saja dideklarasikan oleh NasDem sebagai capres 2024, kini disindir PDIP soal Jakarta banjir. 

Dia pun berkelakar, jika banjir terjadi, maka tidak ada pertemuan naik kuda.

Hal itu merujuk pada pertemuan Puan dengan Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Prabowo Subianto.

"Kalau banjir tidak bisa naik kuda, tapi naik perahu."

Sebelumnya, Airlangga Hartarto telah memastikan pertemuannya dengan Puan Maharani.

Hal itu disampaikannya usai acra Parliamentary Forum in the Context of the G20 Parliamentary Speakers Summit (P20) di Kompleks Parlemen.

"Nanti sebelum Hari Minggu," katanya pada Rabu (5/10/2022).

Dalam konstelasi politik menjelang pemilu, diketahui bahwa Golkar telah tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

Koalisi tersebut dibentuk Golkar bersama dua partai lain yaitu Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Tanggapi PSI deklarasikan Ganjar Pranowo

Hasto Kristiyanto juga menanggapi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang telah mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai capres 2024.

Menurut Hasto, jawaban Ganjar adalah tetap menunggu keputusan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri terkait pencapresan.

"Karena Pak Ganjar adalah kader partai, sehingga keputusan terkait capres dan cawapres diserahkan sepenuhnya kepada ibu ketua umum," kata Hasto ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (6/10/2022).

Hasto kemudian menegaskan kembali soal capres harus disiapkan sebaik-baiknya.

Pasalnya, bagi PDIP, pencalonan presiden dan wakil presiden bukan untuk melakukan "dansa" elektoral.

Halaman
123
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved