Brigadir J Ditembak di Rumah Jenderal
Rekam Jejak Irjen Ferdy Sambo Dikabarkan Ditahan di Rutan Brimob Karena Diduga Lakukan Ini
Eks Kadiv Propam Polri, Irjen Ferdy Sambo memiliki rekam jejak tak main-main dalam bidang reserse di dunia kepolisian.
Kronologi penangkapan Irjen Ferdy Sambo
Pemeriksaan Irjen Ferdy Sambo dilakukan oleh Timsus dari Irsum dan Bareskrim Polri.
Pemeriksaan berlangsung sekitar pukul 18.00 WIB.
Setelah diperiksa hingga sekitar pukul 20.00 WIB, Irjen Ferdy Sambo ditahan.
"Iya ditahan di Mako Brimob," ujar sumber tadi.
Irjen Ferdy Sambo ditahan atas dugaan pelanggaran kode etik, belum kasus penembakan Brigadir J.
Terkait masalah penembakan Brigadir Nopryansah Yosua Hutabarat, penyidik masih menggalinya.
Terlebih, penangkapan dan pemeriksaan Sambo oleh Timsus atas nyanyian saksi mahkota yang sudah di tangan polisi.
Bagaimana nyanyian saksi mahkota, masih menunggu informasi resmi dari Mabes Polri.
Sementara Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Dedi Prasetyo yang dihubungi Tribunmataraman.com belum bisa menjawab secara gamblang.
"Saya belum dapat informasi/laporan dari Timsus. Memang banyak yang tanya terkait itu. Sebentar ya mas aku ke kantor dulu," ujarnya lalu menutup handphonenya.
Diperiksa Bareskrim
Sebelumnya, Irjen Ferdy Sambo diperiksa penyidik Bareskrim Polri, Kamis 4 Agustus 2022.
Pemeriksaan Ferdy Sambo itu terkait kasus tewasnya Brigadi Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J di rumah dinasnya di Jalan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Jumat 8 Juli 2022.
"Hari ini saya datang, saya memberikan keterangan apa yang saya ketahui saya lihat saya saksikan, di rumah dinas saya Duren Tiga," kata Sambo.