Kualifikasi Piala Asia 2021

Sandy Walsh Gagal Ikut Timns Kualifikasi Piala Asia, BeginiKesedihannya di Medsos: #kitagaruda

Laga perdana Garuda mencari tiket Piala Asia akan dilakoni melawan tuan rumah Kuwait, RABU 8 Juni 2022, LIVE iNews TV

Editor: Suyanto
Dokumen KV Mechelen
Sandy Walsh, pemain keturunan Indonesia di klub Belgia, KV Mechelen 

SURYA.co.id I Timnas Indonesia akan memulai perjuangan di ajang kualifikasi Piala Asia 2023 yang berlangsung di Kuwait 8 - 15 Juni 2022 lusa .
Timnas Indonesia tergabung di Grup A bersama Yordania, Nepal, dan tuan rumah Kuwait.

Laga perdana Garuda mencari tiket Piala Asia akan dilakoni melawan tuan rumah Kuwait.

Jadwal Timnas Indonesia vs Kuwait
RABU 8 Juni 2022 - PUKUL 23.15 WIB
LIVE iNews TV - dari Stadion Internastional Jaber Al-Ahmad.

Utusan PSSI, Hasani Abdulgani dan Hamdan Hameda foto bareng Sandy Walsh dan Jordi Amat yang memegang jersey Timnas Indonesia
Pengurus PSSI, Hasani Abdulgani dan Hamdan Hameda foto bareng Sandy Walsh dan Jordi Amat dengan jersey Timnas Indonesia. Sayang keduanya gagal memperkuat Timnas untuk kualifikasi Piala Asia akibat paspor metreka belum jadi.  (bola sport.com)

Sandy Walsh Gagal Bela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023

Tiga pemain naturalisasi Sandy Walsh, Jordi Amat dan Shayne Pattynama dipastikan gagal memperkuat timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Asia 2023. Padahal keduanya sudah lama merindukannya. Apalagi, kali ini, keduanya juga sudah resmi menjadi warga Indonsia.

Bahkan Sandy Walsh dan Jodi Amat sudah bergung dalam TC Timnas di Jakarta. Sementara Shayne Pattynama sudah tiba di Indonesia, namun belum sempat gabung latihan.

Nama ketiga pemain yang sudah masuk list Timnas ini, ternyata tidak bisa didaftarlan lantaran paspor-nya belum jadi.
Hal ini disampaikan langsung oleh anggota Komite Eksekutid (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani pada Kongres PSSI di Hotel Trans Luxury, Bandung, Senin (30/5/2022).

"Saya bilang ke pelatih untuk daftarkan aja, tapi dia bilang 'nggak bisa didaftarin tanpa paspor'. paspor itu akan kami butuhkan untuk lapor ke FIFA untuk pertukaran federasi."

Baca juga: Sandy Walsh Cs Sudah Ikut Latihan, Malah Gagal Perkuat Timnas di Piala Asia, Ini Sebabnya

Baca juga: Ini Skuad Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023, Tak Ada Nama Eggy dan Evan Dimas

Usai dipastikan gagal membela timnas Indonesia, Sandy Walsh tentu sedih tak terkira.

Pasalnya, membela timnas Indonesia adalah salah satu mimpi besarnya dalam karier sepak bolanya. Dirinya pun menumpahkan kesedihannya tersebut di akun Instagram pribadinya.

Sandy Walsh merasa sedih karena gagal melewati tenggat waktu proses naturalisasi.

"Saya datang ke sini dengan tujuan melengkapi dokumen untuk menerima paspor Indonesia saya dengan harapan besar prosesnya akan selesai tepat waktu bagi saya untuk bergabung dengan PSSI di Kuwait untuk bersaing di Kualifikasi Piala Asia dalam beberapa hari mendatang," dikutip dari caption akun Instagram Sandy Walsh.

"Kami tahu bahwa itu akan membutuhkan banyak keberuntungan dan waktu yang tepat!" lanjutnya.

"Sayangnya, kami tidak dapat melewati tenggat waktu. Saya kecewa karena setelah menghabiskan waktu bersama tim dan pelatih," ujar Sandy Walsh.

"Saya pikir kami bisa membangun sesuatu yang sangat istimewa," ujarnya.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved