LIGA CHAMPIONS
LINK LIVE STREMING Liga Champions, 5 Fakta Ajax vs Benfica, Peluang Sebastien Sabet Top Scorer
Sesaat lagi, duel Ajax vs Benfica akan digelar. Duel leg kedua babak 16 besar Liga Champions akan dilangsungkan pukul 03.00 WIB
Penulis: Suyanto | Editor: Suyanto
SURYA.co.id I Sesaat lagi, duel Ajax vs Benfica akan digelar. Duel leg kedua babak 16 besar Liga Champions akan dilangsungkan pukul 03.00 WIB, Rabu (16/3/2022).
Duel Ajax vs Benfica disiarkan beIN Sport
Bisa disaksikan di HP melalui Live Streaming Vidio.com.
Jadwal leg ke-2 Babak 16 Besar Liga Champions
RABU 16 MARET 2022
03:00 Ajax vs Benfica (agg 2-2)
03:00 Manchester United vs Atletico Madrid (agg 1-1) LIVE SCTV
KAMIS 17 MARET 2022
03:00 Juventus vs Villarreal (agg 1-1)
03:00 Lille vs Chelsea (agg 0- 2) LIVE SCTV
>>>>>LINK Live streaming Ajax vs Benfica
Berikut fakta-fakta pertandingan Ajax vs Benfica
1. Agregat 2-2
Pada pertandingan leg pertama di kandang Benfica, kedua tim bermain imbang 2-2.
Dua gol Benfica lahir dari Yaremchuk dan gol bunuh diri Sebastian Haller. Sedang dua gol Ajax Amsterdam dicetak Sebastien Haller dan Dusan Tadic.
Dengan agregat 2-2, jelas Ajax lebih nyama dalam laga kedua di kandang ini.
2. Performa Tim: Ajax meningkat, Benfica stagnan
Dikutip dari data livescore.com Performa Ajax di Liga Utama Belanda, Eredivisie sedang menjanjak. Ajax menjadi pimpinan klasemen dengan rekor hanya tiga kali kalah sepanjang musim ini.
Sedang Benfica perjalannya di Liga Premiera Portugal sedang stagnan. Saat ini nangkring di posisi tiga klasemen Premiera Liga Portugal.
Apesnya laga, jelang tandang penting di kandang Ajax, Benfica hanya bermain imbang di kandang menajmu Vizela dengan skor 1 - 1. Namun demikian, Benfica masih memegang rekor tak terkalahkan dalam tujuh pertandingan terakhirnya di Liga Portugal.
3. Ajax unggul H2H
Dikutip dari data livescore.com, pertemuan Ajax vs Benfica malam ini merupakan yang kelima dalam rentang 2009 - 2021. Skor pertemuan, Ajax dua kali memetik kemenangan, berbanding satu kemenangan Benfica.
Dua pertemuan sisanya berakhir draw. Satu catatan penting, dua pertandingan draw ini merupakan pertemuan paling baru kedua tim, yaitu tahun 2018 lalu dan leg pertama babak 16 besar akhir Februari lalu.
Baca juga: SESAAT Lagi, MU vs Atletico, Liga Champions di SCTV, 5 Punggawa Atletico Absen
Baca juga: Jadwal Liga Champions, Juventus vs Villarreal: Kondisi Tim, Prediksi, Link Live Streaming
4. Peluang Sebastien Haller Sabet Top Scorer
Striker Ajax Amsterdam, Sebastian Haller berpeluang menambah gol sekaligus mengambil menyabet top scorer sementara Liga Champions 2021/2022.
Sebastien Haller saat mencatatkan diri di urutan dua daftar pencetak gol terbanyak dengan totel koleksi 11 gol, selisih satu gol dari Robert Lewandowski (Bayer Munchen) di puncak daftar top scorer.
5. Skema Line-up
AJAX : 4-2-3-1
Pelatih Ajax, Erik ten Hag kemungkinan akan menurunkan skema serangan 4-2-3-1.
Skema ini mengandalkan bomber terbaiknya Sebastien Haller sebagai ujung tombak tunggal. Setriker Sebastien Haller sangat produktif di Liga Champions musim ini.
Ia telah mencetak 11 gol dan nangkring di urutan dua daftar top skor Liga Champions 202/2022, di bawah Robert Lewandowski (Bayern Munchen) dengan 12 gol.
Di laga melawan Benfica, Sebastien Haller akan didukung tiga gelandang penyerang di belakangnya. Jenderal lapangan tengah Steven Berghuis akan memimpin lapangan tengah didampingi Antony di kanan dan Dusan Tadic di kiri.
Baca juga: Liga Inggris, Kamis-Jumat, Arsenal vs Liverpool: Prediksi Skor dan Line-up, Duel Krusial Calon Juara
Baca juga: Hasil Lengkap Liga Inggris, Topskor, Klasemen: Arsenal Lorot MU ke Posisi 5
Dua gelandang lain ditempat sedikit di belakang trio lapangan tengah. Terdiri Edson Alvarez di kanan dan Ryan Gravenberch di kanan.
Kedua gelangan ini diposisikan sebagai penyeimbang rotasi bertahan dan menyerang. Keduanya akan menjadi swipper atau penyapu pertama, saat muncul gelombang serangan sebelum mencapai wilayah bek.
Untuk barisan pertahanan, Ajax memasang empat bek. Devyne Rensch di sayap kanan dan Daley Blind di sayap kiri.
Sedang bek murni dipercayakan pada duet Perr Schuurs dan Lisandro Martinez.
Terakhir, pertahanan di bawah mistar gawang tetap dipercayakan pada kiper utama, Andre Onana. (ian/livescore.com)
STARTING XI Ajax vs Benfica
AJAX: 4-2-3-1
24 Andre Onana (KIPER)
15Devyne Rensch
3Perr Schuurs
21Lisandro Martinez
17Daley Blind
4Edson Alvarez
8Ryan Gravenberch
11Antony
23Steven Berghuis
10Dusan Tadic
22Sebastien Haller
Pelatih : Erik ten Hag
BENFICA: 4-4-2
88Goncalo Ramos (PENYERANG)
9Darwin Nunez
7Everton
49Adel Taarabt
28Julian Weigl
27Rafa Silva
3Alex Grimaldo
5Jan Vertonghen
30Nicolas Otamendi
2Gilberto Junior
99Odisseas Vlachodimos (KIPER)
Pelatih: Nelson Verissimo
Head to head Ajax vs Benfica
23 FEB (leg pertama)
Benfica 2 - 2 Ajax
Liga Champion 2018
Benfica 1 - 1 Ajax
Ajax 1 - 0 Benfica
Friendlies
2014 : Benfica 0 - 1 Ajax
2009 : Ajax 2 - 3 Benfica
Top Skor Liga Champions 2021/2022
1. R. Lewandowski (Bayern Munich) 12
2.Sebastian Haller (Ajax) 11
3.Karim Benzema (Real Madrid) 8
4. Mohamed Salah (Liverpool) 8
5. C. Nkunku (RB Leipzig) 7
6. A. Traoré (Sheriff) 6
7.Cristiano Ronaldo (Man Utd) 6
8. K. Mbappé (PSG) 6
9. L. Sané (Bayern Munich) 6
10.Riyad Mahrez (Man City) 6
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/jadwal-liga-champions-live-sctv-barcelona-vs-munchen-dan-liverpool-vs-ac-milan-di-laga-perdana.jpg)