X Factor Indonesia

Biodata Nadhira X Factor yang Tereliminasi di Gala Show 5, Penampilan Kerap Bikin Ariel NOAH Terpana

Berikut biodata Nadhira Ulya, peserta X Factor Indonesia 2021 yang tereliminasi di babak Gala Show 5, Senin (14/2/2022).

Penulis: Arum Puspita | Editor: Adrianus Adhi
YOUTUBE
Nadhira Ulya, X-Factor Indonesia 

Nadhira Ulya sebenarnya sudah mencuri perhatian sejak tampil di babak Gala Show perdana yang tayang secara langsung pada Senin (17/1/2022). 

Nadhira tampil anggun berbalut strapless dress merah maroon dan sarung tangan putih.

Di panggung Gala Show perdana, Nadhira yang masuk tim asuhan Anang Hermansyah itu membawakan lagu Waiting in Vain. 

Aksi panggung Nadhira pun sukses membuat para juri terpana, tak terkecuali Ariel NOAH.

"Ngaku aja ril, pikiran lo kemana-mana" ujar Judika menggoda Ariel.

Ariel akhirnya mengaku terpesona dengan Nadhira karena suaranya sukses mencapai nada super tinggi pada lagu yang dibawakannya. 

Ariel mengaku tak menaruh harapan tinggi pada Nadhira.

Tapi ternyata Nadhira mampu menyuguhkan penampilan luar biasa lebih dari ekspektasi Ariel Noah.

"Mau bikin lagu terlalu banyak asumsi. Sesuatu yang diluar ekspektasi terjadi lagi," kata Ariel.

Selain itu, menurut Ariel, suara Nadhira sukses menghipnotis dirinya dan juga juri lain yakni BCL, Judika, Rossa, dan Maia Estianty.

Maia Estianty yang menggantikan posisi Anang Hermansyah mengaku bahwa mendapat pesan dari mentor Nadhira.

"Tadi Mas Anang whatsapp aku dia happy dan bangga sama kamu,"kata Maia.

Lantas, siapa sosok Nadhira Ulya?

Nadhira Ulya lahir di Kota Kembang, Bandung, pada 1990.

Wanita berusia 31 tahun ini merupakan alumnus Universitas Katolik Parahyangan, Universitas Pelita Harapan.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved