Dokter Richard Lee Ditangkap

Ini Video yang Sebabkan dr Ricarhd Ditangkap, Review Krim Kecantikan, Apakah Dia Sudah Tobat?

Dokter kecantikan dr Richard Lee ditangkap polisi Polda Metro di rumahnya Palembang, Rabu (11/8/2021) akibat laporan artis Kartika Putri.

Penulis: Suyanto | Editor: Suyanto
YouTube dr Richard Lee dan Instagram @kartikaputriworld
dr Richard Lee Vs Kartika Putri. Dokter Richar ditangkap polisi di rumahnya di Palembang, Rabu (11/8/2021) atas laporan artis Kartika Putri 

Melalui laman linked.in nya, dr Richard Lee merupakan dokter medikal di Klinik Kecantikan Athena yang didirikannya.

Menurut informasi yang beredar, dr. Lee lahir dari keluarga yang tidak kaya. Kendati demikian, kerja keras dan semangat pantang menyerahnya menjadikannya sosok yang seperti sekarang ini.

Nama dr Richard Lee mulai dikenal setelah ia membuat kanal YouTube untuk mereview berbagai produk kecantikan dan kesehatan.

Berbekal ilmu dan pengalaman, dr Richard Lee tak jarang membongkar kandungan produk kecantikan kepada penontonnya. Dr Richard Lee juga mengungkap hasil lab produk bersangkutan sebagai bukti apakah produk tersebut aman digunakan atau tidak.

Kanal Youtube dr. Richard Lee sekarang ini sudah memiliki 2,6 juta subscriber. Ia memulai akun Youtubenya sejak 5 November 2018, dan bisa dibilang keisengannya sekarang berbuah kesuksesan.

Sempat Tantang Balik Kartika Putri

Lewat kanal YouTubenya, Richard Lee mengaku mendapat surat pemanggilan dari Polda Metro Jaya atas laporan Kartika Putri.

Dalam YouTube itu, Richard tampak marah. “Saya pikir drama ini sudah berakhir, jadi kemarin saya baru saja dapat surat dari kepolisian Polda Metro Jaya nih, undangan Klarifikasi atas dugaan pencemaran nama baik,” kata Richard Lee dikutip dari kanal YouTube-nya.

Richard merasa tak habis pikir dengan laporan yang layangkan Kartika.

Menurut Richard, ia sama sekali tak ingin mencari masalah. “Sumpah ya orang ini benar-benar kurang ajar menurut saya, sumpah, maaf banget, dan orang ini enggak tahu diri."

"Kenapa enggak tahu diri, dia duluan yang nyenggol saya, dia duluan buat video nyenggol saya merendahkan saya,” ucap Richard menggebu-gebu.

Richard menyatakan akan menyambut tantangan sembari menunjukkan surat laporan dari Kartika Putri. “Oke lu pikir gue takut, lu pikir gue ngalah, gue kalah, lu memang enggak tahu diri. Orang begini harus dikasih pelajaran,” kata Richard lagi.

“Saya terima tantangan. Selesai dari sini, saya niat laporan polisi, ayo kita selesaikan di pengadilan,” tambah Richard.

Awal Mula Konflik

Dr Richard Lee pernah mereview produk kecantikan yang diendrose oleh Kartika Putri.

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved