Lapor Cak

Monumen Sapi Kerap Sumenep Ambruk Sejak 2019, Belum Ada Penanganan DInas Terkait

Monumen Sapi Kerap yang ada di depan Lapangan Giling, tepatnya di Desa Bangkal, Kecamatan/Kota Sumenep, ambruk

Penulis: Ali Hafidz Syahbana | Editor: irwan sy
Ali Hafidz Syahbana/TribunMadura.com
Monumen Sapi Kerap yang ada di depan Lapangan Giling, tepatnya di Desa Bangkal, Kecamatan/Kota Sumenep, ambruk 

SURYA.co.id | SUMENEP - Monumen Sapi Kerap yang ada di depan Lapangan Giling, tepatnya di Desa Bangkal, Kecamatan/Kota Sumenep, ambruk. Monumen berupa patung sapi ini sudah ambruk sekitar dua bulan lalu dan tak mendapat perawatan apapun dari dinas terkait.

Pantauan TribunMadura.com (grup surya.co.id), Kamis (6/2/2020), satu patung dari sepasang sapi kerap yang menjadi kebanggaan orang Madura ini sangat mengganggu pemandangan, karena satu sapi ini dibiarkan ambruk.

Muftafa, salah satu warga di sekitar Monumen Sapi Kerap ini mengatakan patung sapi ini sudah lama roboh.

"Sudah lama itu satu patung sapi roboh," katanya saat ditanya.

Robohnya satu patung sapi kerap ini katanya, sekitar akhir 2019 lalu.

Saat itu sedang terjadi hujan lebat dan tiba-tiba salah satu patung sapi monumen itu ambruk.

(citra Google Maps saat patung tersebut masih utuh)

"Dulu bersamaan dengan hujan lebat, angin dan terdengar petir. Di situlah patung sapi juga ambruk," ujarnya.

Saat berita ini ditayangkan, belum ada konfirmasi dinas terkait soal ambruknya patung Monumen Sapi Kerap ini.

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved