VIRAL

VIRAL Kisah Penumpang Ojek Online Bayar Pakai Beras 1 Kg, Reaksi Driver Ojol Tak Terduga

Kisah itu terlihat dari percakapan penumpang Go-Jek dengan driver ojek online ( ojol) perihal membayar menggunakan beras 1 kg viral di media sosial.

Editor: Iksan Fauzi
Tangkapan Layar IG
VIRAL Kisah Sebenarnya Penumpang Ojek Online Bayar Pakai Beras 1 Kg, Begini Reaksi Driver Ojol 

"Jarak dari lokasi saya ke tempat interview kurang lebih 4 kilometer, tarifnya Rp 6.000. Saya cuma punya uang Rp 2.000. Rencananya, saya pinjam kawan saya Rp 12.000 untuk pergi-pulang, ternyata teman saya juga lagi enggak ada uang," ujar Dika.

Saat menyampaikan kondisi ini kepada driver ojol, menurut Dika, pengemudi bernama Robertus itu tak keberatan.

"Saya ambil beras di kos, beras stok sehari-hari yang saya bawa dari kampung," ujar Dika.

Namun, pada akhirnya, Robertus tak mau menerima beras sebagai ganti ongkos pengantaran dan memberinya jasa gratis.

"Mas Robertus menjawab 'Enggak usah, mas, saya ikhlas'. Tetap saya paksa, tetap enggak mau menerima. Baik orangnya," ujar Dika.

Dia mengaku telah menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Robertus atas bantuan yang diberikan.

Berkat kebaikan hati Robertus, Dika bisa tiba di lokasi wawancara tepat waktu, meski hasilnya belum sesuai harapan.

Teringat dengan kebaikan yang diberikan Robertus, Dika berharap Robertus diberikan kesehatan dan rezeki yang berlimpah.

Berikut ini postingan Dika secara lengkap di Instagram:

Halo Gojek selamat sore. Perkenalkan nama saya Dika saya penguna setia Gojek asal Bandar Lampung.

Saya ingin menyampaikan sesuatu.

Jadi kemari tanggal 28 juni 2019 sekitar pukul 16 30 saya mendapatkan panggilan wawancara kerja pada jam 17 00 sore.

Saat itu posisi saya sedang tidak memegang uang cukup untuk membayar jasa gojek dikarenaka ATM saya tertelan.

Oh iya saya ini anak kosan hehe.

Halaman
123
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved