Berita Entertainment
Bukan Melalui Luna Maya, Kisah Asmara Syahrini & Reino Barack Ternyata Berawal dari Aisyahrani
Awal kisah asmara Syahrini dan Reino Barack akhirnya terbongkar, ternyata tak ada sangkut pautnya dengan Luna Maya
Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Musahadah
SURYA.co.id - Awal kisah asmara Syahrini dan Reino Barack akhirnya terbongkar, ternyata tak ada sangkut pautnya dengan Luna Maya
Selama ini publik tak ada yang tahu pasti bagaimana awal kisah asmara Reino Barack dan Syahrini yang tiba-tiba sampai di pelaminan.
Karena Luna Maya dan Syahrini dulu pernah berteman cukup dekat, sehingga muncul dugaan kalau awal pertemuan Reino Barack dan Syahrini karena dikenalkan oleh Luna Maya
Namun dalam jumpa pers yang digelar pada Minggu (10/3/2019), Reino Barack menegaskan kisah cintanya dengan Syahrini berawal dari adik kandung Incess, yakni Aisyahrani.
Karena ingin konser sang kakak meriah, adik Syahrini melontarkan bujuk rayu pada Reino agar mau membeli tiketnya.
• Selain Faisal Nasimuddin, Luna Maya juga Didoakan Berjodoh dengan Artis ini, Mukanya Mirip
• 2 Kekurangan Reino Barack Terungkap Usai Nikahi Syahrini, Tak Mampu Penuhi Satu Keinginan Sang Istri
Beda Perilaku Rafathar dan Jan Ethes saat Main Bersama, Jokowi Tegur Sikap Anak Raffi Ahmad
• Syahrini & Reino Barack Klarifikasi Pernikahan Mereka, Nikita Mirzani: Mukanya Kayak Tertekan Gitu
Istri Umbar Kehidupan Ranjang Suaminya dengan Pelakor Melalui Bukti Foto Syur & Bocoran Isi WhatsApp
"Awalnya dekat dengan mbak Rani karena ada konser 10 tahun jambul katulistiwa, saya ditodong sama Aisyahrani 'beli koh'."
"Akhirnya saya beli, orang marketing luar biasalah adiknya," tutur Reino Barack saat ditemui Grid.ID di kawasan plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Minggu (10/3/2019).
"Tadinya saya mau beli 10 tapi adanya sisa 2 jadi beli 2," lanjutnya.
Sebetulnya Reino Barack tak berniat datang ke konser Syahrini karena ia sama sekali tak kenal dengan lagu-lagunya
"Sebenarnya saya tak mau datang karena tak tahu lagunya, hampir saya kasih staff kantor."
"Tapi saya pikir-pikir gila nih harga tiket bisa pulang kampung, kebetulan meeting saya batal dan salah tanggal."
"Saya datang itu konser bagus banget, kita bangga bisa lihat konser seperti itu dan untuk konser seperti itu harganya itu laku," cerita Reino Barack.
Tak disangka, gara-gara konser tersebut akhirnya Reino dan Syahrini saling mengenal dekat.
Sayangnya, kala itu Reino Barack masih belum mendapat sambutan baik dari Syahrini.
"Saya bilang via watsapp 'Syahrini congratulation bagus sekali konsernya'," cerita Reino.
"Itu juga kita ngomong kadang ada atau tidak ada, kadang di balas atau kadang tidak."
"Mungkin karena belum kenal, kami berkomunikasi sekedar teman kita kenal liat dari layar kaca TV," lanjutnya.
Sosialita, Nia Ramadhani Tanggapi Artis Oplas & Barang KW: Kalau Pakai Duit Gue, Baru Gue Otak-atik!
Meski tak dapat sambutan hangat dari pujaan hati, Reino Barack tak lantas berputus asa.
Pria keturunan Jepang itupun mulai melakukan pendekatan dengan pihak keluarga Syahrini.
Salah satunya seperti mengirimkan bunga belasungkawa atas kepergian kakak Syahrini pada September 2018 lalu.
Namun tak disangka, Reino Barack dan Syahrini akhirnya punya kesempatan untuk komunikasi kembali di London.
Saat itu, mereka sama-sama ada pekerjaan di London.
Keduanya sempat bepergian bersama dan merasa cocok dalam berkomunikasi.
"Saya ngobrol sama Rani mereka mau ke London."
"Saya ke sana saya ngobrol kan di London nggak ada yang foto jadi jalan-jalan makan jadi lebih cair di situlah moment kerekatannya PDKT," kata Reino Barrack.
• Potret Kecantikan Kezia Toemion Istri Aditya Trihatmanto Cucu Soeharto, Resmi Masuk Keluarga Cendana
Sepulang dari London, komunikasi mereka pun semakin intens.
"Desember pas waktu acara keluarga, merayakan ultah bapak saya, saya bilang ke orang tua, saya mau ketemu orangnya (Syahrini) dan jangan ragukan," lanjut Reino.
Dari situlah Reino meyakinkan kedua orang tuanya untuk melamar pelantun lagu 'Sesuatu' itu.
"Pertemuan orang tua, dikenalin nggak lama setelah dari Jepang, disitulah saya memutuskan saya yakin ini adalah orangnya," tutup Reino Barack.
• Egianus Kogoya Bantah Pernyataan TNI Soal 10 Anggota KKB Papua Tewas, Akan Kirim Bukti Foto & Video
• Syahrini Tanggapi Isu Makan Teman Saat Klarifikasi Pernikahannya, Nikita Mirzani Sebut Soal Bohong
• Video Pria Diduga Begal Payudara Bonyok Dihajar Massa Viral di Whatsapp & IG, Begini Kronologinya
Alasan Reino Barack Pilih Nikahi Syahrini
Reino Barack juga buka-bukaan soal alasannya lebih pilih menikahi Syahrini dan tinggalkan Luna Maya yang telah ia pacari selama lima tahun.
Awalnya, Reino Barack mengaku kesulitan menyebut alasannya menjatuhkan hati pada Syahrini.
Menurut Reino Barack, Syahrini memiliki banyak hal yang membuat mantan kekasih Luna Maya itu tertarik pada pelantun tembang "Sesuatu".
"Terlalu banyak saya nggak bisa list satu-satu yang saya sukai dari dia," ungkap Reino Barack.
Sambil terdiam sejenak, akhirnya Reino Barack pun mengungkapkan alasannya memilih Syahrini sebagai teman hidup.
"Amat sangat baik hati orangnya. Orang yang punya hati punya hati dari lubuk hati pada perempuan. Orang-orang seperti itulah yang saya sebut sahabat," ungkap Reino Barack.
Hal tersebutlah yang membuat Reino Barack akhirnya yakin memilih Syahrini sebagai istrinya.
"Jadi saya memilih istri saya Syahrini sebagai partner hidup," ungkap Reino Barack.
Syahrini Tanggapi Isu Makan Teman di Konferensi Pers Pernikahannya
Syahrini akhirnya buka suara soal isu 'makan teman' yang selama ini telah merebak mulai dari kedekatannya dengan Reino Barack hingga telah menikah di Jepang pada Rabu (27/2/2019) lalu.
Syahrini beralasan jika pertemuannya dengan Reino Barack pada waktu itu, saat keduanya memang tengah sendiri dan tak memiliki kekasih.
"Dia single saya single, apa salahnya. Menurut saya dia laki-laki yang bertanggung jawab, akhirnya saya terima lamarannya, saya terima nikahnya," kata Syahrini dikutip dari artikel Grid.id yang berjudul 'Syahrini Angkat Bicara Soal Tudingan Makan Teman: Dia Single, Saya Single, Apa Salahnya'.
Syahrini juga menyampaikan alasan memilih Reino Barack lantaran memiliki tujuan yang sama.
"Saya memilih dia karena ada visi yang sama, yaitu ingin mensejahterakan anak yatim," lanjut Syahrini.
Dalam press conference itu pula, Syahrini mengakui beberapa hal saat dirinya belum resmi dilamar oleh Reino Barack.
Banyak hal yang terungkap, Syahrini menceritakan bagaimana ia dekat dengan Reino Barack.
Namun ada satu hal yang menarik, yaitu ketika Syahrini mengakui bahwa dirinya menjalin kedekatan dengan dua lelaki sekaligus!
Dalam penuturannya, Syahrini mengungkapkan bahwa ia menjalin PDKT dengan Reino Barack dan satu lelaki lainnya.
Syahrini mengaku jarang membalas WA dari Reino Barack saat masa PDKT mereka dan ternyata alasannya adalah karena Syahrini tengah menjalin kedekatan pula dengan yang lainnya.
“Karena saat itu masih ada lelaki yang menghuni kehidupan saya..
Tapi lelaki itu tipis kupingnya, lalu hempaaass ke negaranya, yaudah nggak jodoh…” ungkapnya.
Namun Syahrini menerangkan bahwa ia telah menyelesaikan hubungan dengan pria itu sebelum akhirnya menerima Reino Barack.
“Saya menjaga perasaan orang-orang, saya nggak bisa deket sama orang tapi saya menjalani hubungan dengan yang lain,” tandasnya.
Sesaat sebelum press conference berlangsung, Syahrini dan Reino Barack tampil ke hadapa awak media dengan mengenakan pakaian serba hitam.
Reino Barack dengan setelan jas, sementara Syahrini mengenakan dress bulu selutut dengan potongan off shoulder.
Hal itu seperti diunggah oleh akun penggemar Syahrini dan Reino Barack, @teamsyahreno_.
• Luna Maya Dekat Sekali dengan Lokasi Syahrini dan Reino Barack saat Jumpa Pers, Cuma 13 Menit
Terungkap Makna Tagar 'Restu' oleh Syahrini dan Reino Barack yang Selalu Disebut Sindir Luna Maya
Uut Permatasari Lama Tak Terdengar Kabarnya, Ini Kabar Sang Pedangdut Pasca Dinikahi Perwira Polisi
Gara-gara Sandiaga Uno, Konser Tribute To Ahmad Dhani 'Hadapi dengan Senyuman' Batal Digelar