Kriminalitas di Surabaya

Perampok Bersarung dan Berpeci Putih Bacok Perempuan Bermobil

Entah pengaruh bulan Ramadan atau bagaimana, penjahat jalanan pun mengenakan sarung dan berpeci putih saat beraksi di jalan Undaan Kulon, Surabaya.

Penulis: M Taufik | Editor: Yuli
M.TAUFIK
Mobil korban usai dirampok dua pria bersarung dan berpeci putih di Jalan Undaan Kulon, Surabaya, Senin (22/6/2015) tengah malam. 

SURYA.co.id | SURABAYA - Entah pengaruh bulan Ramadan atau bagaimana, penjahat jalanan pun mengenakan sarung dan berpeci putih saat beraksi di jalan Undaan Kulon, Surabaya. Bandit jalanan itu merampas tas milik seorang ibu yang mengendarai mobil, Senin (22/6/2015) tengah malam.

Korbannya adalah Yuli, ibu muda asal Donokerto, Surabaya. Saat kejadian, Yuli sedang mengendarai mobil Honda Mobilio sendirian melintas di Undaan Kulon. Dia menjadi korban kejahatan ketika parkir di Indomaret, untuk berbelanja di sana.

Yuli sempat berusaha mempertahankan tasnya, tapi malah dibacok oleh bandit berpeci tersebut. Luka bacok di tangannya pun mengakibatkan darah berceceran di mobil Honda Mobillio bernopol L 1751 RN yang terparkir di depan Indomaret Undaan Kulon.

Facebook Surya Online

Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa itu berawal saat korban mampir ke Indomaret dan berbelanja di sana. Setelah belanja, tiba-tiba seseorang pria menarik tas yang dibawanya. Ketika itu, korban baru masuk ke dalam mobilnya, belum sempat menutup pintu.

Karena berusaha menahan tasnya, Yuli langsung dibacok oleh pelaku. “Korban mengalami luka bacok, dan langsung dilarikan ke rumah sakit Undaan,” ujar sejumlah warga yang berkerumun di lokasi kejadian beberapa saat setelah peristiwa itu.

Saat itu, suasana jalan Undaan memang sedang sepi. Namun, ada beberapa warga yang sempat melihat bahwa pelaku kejahatan ini berjumlah dua orang. Ciri-cirinya, satu pelaku sudah agak tua dan mengenakan sarung dan peci putih. Sedangkan satu pelaku lain terlihat masih muda, juga mengenakan sarung.

Menurut warga, dua pelaku itu ke lokasi dengan berboncengan mengendarai sepeda motor Honda Vario warna merah. Setelah merampas tas korban, mereka juga kabur mengendarai motor tersebut.

Dalam aksinya, dua bandit tersebut berhasil merampas tas korban berisi KTP, SIM, uang tunai sekitar 500 ribu, HP black berry dan kartu kredit. Termasuk kunci mobil dan STNK mobil korban juga turut dirampas.

Selain sejumlah warga, beberapa petugas dari Polsek Genteng juga tiba di lokasi kejadian. Petugas sempat melakukan olah TKP dan memeriksa beberapa saksi di lokasi. “Korban sudah melapor, dan petugas masih melakukan penyelidikan. Semoga dalam waktu dekat bisa terungkap semua,” jawab Kanit Reskrim Polsek Genteng AKP Subiyantana.

Berdasar keterangan korban dan pengakuan sejumlah saksi, polisi sudah mengantongi beberapa cirri dua bandit tersebut. Namun, polisi belum bersedia membeber banyak hal dengan alas an masih proses penyelidikan.

Tags
perampokan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved