Ibadah Haji 2013

10 CJH Masih Jalani Perawatan di RS Haji

Hingga 29 September, masih terdapat 10 Calon Jamaah Haji (CJH), yang mendapat perawatan di RS Haji Sukolilo Surabaya.

Penulis: Haorrahman | Editor: Heru Pramono

SURYA Online, SURABAYA - Hingga 29 September, masih terdapat 10 Calon Jamaah Haji (CJH), yang mendapat perawatan di RS Haji Sukolilo Surabaya.

Sekretaris 1 PPIH Sutarno mengatakan, 10 CJH tersebut ditunda keberangkatannya ke tanah suci, karena penyakit yang dialaminya.

"Ada 10 orang yang masih dirawat di RS Haji, mereka ditunda keberangkatannya," kata Sutarno, saat ditemui di kantor Asrama Haji Embarkasi Surabaya, Minggu (29/9/2013).

Menurut Sutarno, mayoritas mereka dirawat dikarenakan mengalami anemia, hipertensi, dan anemia pro transfusi. Mereka termasuk 10 persen dari total CJH Embarkasi Surabaya yang dinyatakan risiko tinggi (risti).

Selain mereka yang masih mendapat perawatan di RS Haji, juga terdapat delapan orang yang  dipulangkan ke daerah masing-masing.

"Ada yang sudah pulang ke daerah masing-masing karena sakit. Mereka juga ditunda keberangkatannya," kata Sutarno.

Mayoritas CJH yang gagal berangkat berusia lanjut, dan masuk dalam CJH risti.

"Sebelumnya juga terdapat jamaah haji yang meninggal dunia di RS Haji," kata Sutarno.

Jamaah yang meninggal tersebut adalah Hasbollah bin Suwardi (64), calon jamaah haji (CJH) Embarkasi Surabaya asal Tulungagung yang meninggal dunia pada Senin (23/9/2013) malam ketika sedang dalam menjalani perawatan di RS Haji.

Hasbollah meninggal dunia karena sakit Suspect CVA. Jenazahnya langsung dibawa pulang ke rumahnya di Tulungagung.

"Ada 18 orang yang ditunda keberangkatannya, dan satu jemaah meninggal dunia," tambah Sutarno.

Berikut 10 yang masih dirawat di RS Haji

1.Sumilah Binti Senen (50), Mojokerto,  kloter 22
2.Suparmi (60), binti Tumijan, Blitar, kloter 29
3.Sugianto bin Sukarman (58), Sumenep, kloter 33
4. Rabiah binti Rapik (48), Sumenep, kloter 33
5. Misjo bin Citro (48), Sampang, kloter 34
6. Tutik Rahayu bin Sudarji (53), Surabaya
7. Prayitno bin Sumardi (50), kloter 35
8. Kamsiri bin Masdar (60), Pamekasan,  kloter 37
9. Alya binti Muhammad (59), Pamekasan, kloter 37
10. Sumiyati (63), Lumajang

Pulang ke Daerah

1.Bardi Sahari bin Matasan (73), Pamekasan
2.Siti Rohmah Binti Mukidi (78), Mojokerto, kloter 20
3. Mashuri Muntaha bin Irsyad (45), Sumenep
4.Indiyanti binti Abdurahem (29), Sumenep hamil gede
6. Nurul Hotimah, istri Hasbollah
7. Jariyah Jatim (40), Gresik (hamil)
8. Siti Khusaifah binti Lasmani (42), Gresik

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved