Persebaya Surabaya

Persebaya Surabaya Kepincut Striker Top Timnas Liberia, Kabarnya Lebih Gacor Dari Flavio Silva ?

Saat ini Persebaya Surabaya memang butuh tambahan pemain asing untuk mengisi lini depan

|
Editor: Wiwit Purwanto
Instagram/aburazardkamara
Striker asal Liberia, Abu Razard Kamara saat bermain untuk Al-Seeb di Liga Oman musim 2024/2025. Persebaya Surabaya Dikaitkan dengan Striker Top Timnas Liberia, Lebih Ganas dari Flavio Silva 

 SURYA.CO.ID – Perburuan pemain asing untuk memperkuat lini depan Persebaya Surabaya belum berakhir.

Terkini Persebaya Surabaya dikaitkan dengan striker asing Timnas Liberia untuk musim 2025/2026.

Saat ini Persebaya Surabaya memang butuh tambahan pemain asing untuk mengisi lini depan.

Sebelumnya, Persebaya Surabaya telah melepas tiga pemain asingnya, yakni Mohammed Rashid, Gilson Costa, Slavko Damjanovic.

Kabar terbaru, sosok striker asal Liberia, Abu Razard Kamara dikaitkan dengan Persebaya Surabaya.

Baca Juga:  “Slavko Damjanovic hijrah ke Bhayangkara FC menjadi transfer kejutan musim ini…” Persebaya Surabaya Lepas Dua Pilar ke Bhayangkara FC, Slavko Damjanovic dan Ardi Idrus Ikut Hijrah

Hal itu diketahui dari unggahan akun Instagram @liga_dagelann, Selasa (17/6/2025). 

“Bursa Transfer

Abu Razard Kamara (28|CF|Liberia) dikaitkan dengan Persebaya. Dia musim ini bermain untuk Al-Seeb (Oman),” tulis keterangannya.

Abu Razard Kamara terakhir bermain untuk Al-Seeb di Liga Oman.

Catatan Abu Razard Kamara bersama Al-Seeb cukup mentereng sejak didatangkan pada 7 Januari 2025 lalu.

Tampil dalam 10 pertandingan, Abu Razard Kamara mampu mencetak 9 gol dan 2 asis untuk Al-Seeb.

Selain di klub, Abu Razard Kamara pernah membela Timnas Liberia.

Baca juga: Peluang Lebar Persebaya Surabaya CLBK Dengan Marselino, Oxford United Siap Kasih Pinjam

Striker berusia 28 tahun itu memiliki 9 caps bersama Timnas Liberia pada 2021-2023, dengan jumlah 430 menit bermain.

Catatan itu yang tentunya membuat Persebaya Surabaya tertarik untuk mendatangkan Abu Razard Kamara.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved