Amalan Islam

8 Amalan Hari Jumat Sesuai Sunah Rasulullah Saw

Bagi umat Islam, hari Jumat adalah hari istimewa. Sebab menurut Rasulullah Saw, hari ini merupakan rajanya hari. 

|
Penulis: Pipit Maulidiya | Editor: Musahadah
Canva
Amalan Hari Jumat 

SURYA.CO.ID - Inilah delapan amalan di Hari Jumat sesuai sunah Rasulullah Saw. 

Bagi umat Islam, hari Jumat adalah hari istimewa. Sebab menurut Rasulullah Saw, hari ini merupakan rajanya hari. 

Dalam sebuah hadis, Rasullah Saw bersabda, "Sesungguhnya Hari Jumat adalah tuannya hari-hari yang paling Agung di sisi Allah" (HR. Ahmad dan Ibnu Majah). 

Pada hari ini, umat Islam laki-laki wajib melaksanakan ibadah Sholat Jumat secara berjamaah. 

Selain itu, terdapat amalan sunah lainnya yang bisa menambah banyak pahala. 

Amalan Hari Jumat

Dikutip dari Instagram resmi Ustadz Abdul Somad, amalan sunah pada Hari Jumat ada delapan. 

Di antaranya mandi, pakai parfum, pakai pakaian terbaik, bersiwak, berangkat Sholat Jumat lebih awal, membaca Al Kahfi, banyak bersholawat, banyak berdoa. 

Simak penjelasan masing-masing amalan sunah Hari Jumat, mengutip buku Fiqih Ibadah Masdzhab Syafi'i berikut ini. 

1. Baca Al Kahfi 

Membaca surat Al-Kahfi Hari Jumat, punya keutamaan untuk kebaikan dunia dan akhirat kelak. 

"Barangsiapa membaca surat Al-Kahfi pada hari Jumat, niscaya ia akan mendapatkan penerangan cahaya antara dua Jumat." 

2. Banyak berdoa 

Hari Jumat adalah saat dikabulkannya doa. Sehingga umat Islam dianjurkan untuk banyak berdoa. 

Hal ini merujuk pada hadis riwayat Abu Hurairah, sesungguhnya setelah menyebut-nyebut tentang hari Jumat, Rasulullah bersabda, 

Sumber: Surya
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved