Berita Viral

Perjuangan Guru Aris Terjang Tanah Longsor Demi Mengajar Siswa SD di Banten, Rela Baju Dinas Kotor

Perjuangan luar biasa ditunjukkan Aris, guru di Lebak, Banten. Ia rela menerjang tanah longsor dengan sepeda motornya. Baju kotor penuh lumpur

Penulis: Arum Puspita | Editor: Musahadah
TikTok
Aris, guru SD di Lebak, Banten, yang viral menerjang tanah longsor 

SURYA.CO.ID - Perjuangan luar biasa ditunjukkan Aris, guru di Lebak, Banten.

Belum lama ini Guru Aris viral, lantaran menerjang tanah longsor dengan sepeda motornya.

Ia bahkan masih menggunakan seragam dinasnya. 

Momen Guru Aris menerjang tanah longsor itu diabadikan dalam video di unggahan TikTok @Kang_roman_thea.

Guru Aris terus mengendarai motornya seolah tak peduli seragam dinasnya sudah kotor penuh lumpur.

Baca juga: Nasib Pilu Nenek Nurjannah Tinggal Bersama Anak di Gubuk dari Terpal, Dulu Dijanjikan Dapat Bantuan

“Perjuangan dalam mengajar di Desa.” 

Begitu penjelasan dalam unggahan tersebut.

Baca juga: Kebaikan Penjual Balon di Surabaya Gratiskan Dagangan untuk Anak Yatim, Padahal Untung Pas-pasan

Sosok Guru Aris

Setelah ditelusuri, terkonfirmasi bahwa peristiwa dalam video tersebut terjadi di Kampung Cibengkung, Desa Cidikit, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Banten.

Dua orang laki-laki dalam video dan yang merekam gambar merupakan guru di SDN 5 Cidikit.

“Betul itu saya, kejadiannya hari Senin kemarin,” kata Aris Alamsyah, guru yang ada dalam video tersebut, dikutip dari Kompas.com.

Saat itu, Aris hendak pulang setelah mengajar di SDN 5 Cidikit bersama dua guru lainnya.

Saat melintas di Kampung Cibengkung, akses jalan yang hendak dilalui tertutup tanah longsoran dari bukit.

Jalan tersebut, kata dia, merupakan akses satu-satunya dari sekolah ke rumahnya.

“Terpaksa diterobos pakai motor, baju kotor semua kena cipratan tanah,” kata Aris.

Baca juga: Kisah Pilu Septi Pengamen Cantik Mengamen Sambil Gendong Anak, Sejak Kecil Terbiasa Hidup di Jalanan

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved