Pilpres 2024

Mencari Sosok Bupati Bangkalan Dari Putra Daerah Terbaik, PKB Buka Peluang Koalisi Multi Partai

masyarakat agar memiliki kesempatan sama yaitu berkontestasi menuju pintu gerbang Pendapa Agung melalui Pilkada Bangkalan

Penulis: Ahmad Faisol | Editor: Deddy Humana
surya/ahmad faisol
Wakil Ketua Desk Pilkada DPC PKB Bangkalan, Aliman Haris mengikuti launching PKB Memanggil Putra-putri Terbaik untuk pendaftaran Cabup-Cawabup Bangkalan di Kantor DPC PKB Bangkalan, Jalan RE Martadinata, Rabu (24/4/2024). 


SURYA.CO.ID, BANGKALAN – Masyarakat Kabupaten Bangkalan tentunya berharap mendapat putra-putri terbaik sebagai kepala daerah ke depan, setelah pemungkasan kepemimpinan terakhir diwarnai gejolak.

Tajuk ‘PKB memanggil Putri-putri Terbaik’ itu terpampang di Desk Pilkada DPC PKB Kabupaten Bangkalan saat secara resmi memulai penjaringan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati (Cabup-Cawabup). PKB membuka pendaftaran dan pengambilan formulir terhitung mulai Rabu (24/4/2024).

Batas untuk pengambilan formulir adalah 15 Mei 2024 dengan batas akhir pengembalian pada 31 Mei 2024 di kantor DPC PKB Bangkalan, Jalan RE Martadinata, Kelurahan Mlajah.

Untuk mendapatkan pasangan kepala daerah terbaik periode 2024-2029, PKB tidak membatasi hanya untuk kader-kader partai namun juga memberi ruang seluas-luasnya kepada masyarakat agar memiliki kesempatan sama. Yaitu berkontestasi menuju pintu gerbang Pendapa Agung melalui Pilkada Bangkalan pada November 2024.

“Desk Pilkada DPC PKB Bangkalan bertugas menjaring kader-kader terbaik, tidak hanya dari internal PKB. Bebas untuk masyarakat umum, PKB sebagai partai terbuka memberikan kesempatan yang sama. Asalkan mengikuti mekanisme di internal PKB,” ungkap Wakil Ketua Desk Pilkada DPC PKB Bangkalan, Aliman Haris.

Pembukaan pendaftaran bakal calon kepala daerah hingga cabup-cawabup dilakukan DPW dan DPC PKB sebagai tindak lanjut atas launching pendaftaran serentak yang disampaikan Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar pada 20 April 2024.

Bagi PKB Bangkalan, lanjut Aliman, Pilkada Bangkalan bukan semata dilihat dari perspektif kepentingan partai maupun domain atau panggung bagi para politisi di tingkat lokal Kabupaten Bangkalan.

“Kami memberikan kesempatan bagi masyarakat luas, mengabdikan diri mereka berkhidmat kepada Kabupaten Bangkalan untuk menjadi bupati maupun wakil bupati,” jelas Aliman.

Sekedar diketahui, dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 lalu PKB Bangkalan keluar sebagai pemenang dengan perolehan 9 kursi. Disusul PDIP 7 kursi, Gerindra 6 kursi, PAN dan Golkar 5 kursi, Demokrat dan NasDem 4 kursi, Hanura 2 kursi, serta Perindo dan Partai Gelora masing-masing 1 kursi.

“Tidak menutup kemungkinan, PKB Bangkalan berkoalisi dengan partai-partai politik seperti dalam pilpres kemarin, bisa dilanjutkan karena semuanya masih dinamis,” pungkas Aliman. ****

Sumber: Surya
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved