Berita Entertainment
Biodata Hariyanto Arbi Legenda Bulu Tangkis Indonesia yang Ikut Bantu Kurnia Meiga Jualan Emping
Inilah sosok Hariyanto Arbi, legenda bulu tangkis Indonesia yang ikut bantu Kurnia Meiga jualan emping.
Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Putra Dewangga Candra Seta
SURYA.co.id - Inilah sosok Hariyanto Arbi, legenda bulu tangkis Indonesia yang ikut bantu Kurnia Meiga jualan emping.
Hariyanto Arbi jadi sorotan setelah ikut memberikan bantuan kepada Meiga.
"Mendengar kabar yang sedang beredar di media sosial kalo Kurnia Meiga sedang berjualan emping, kita semua harus suppport beliau," kata Arbi dalam unggahan media sosial X (dulu Twitter).
"Ini bukan kali pertama Kurnia Meiga mencoba berjuang mencari pundi-pundi keuangan lewat jalan diluar olahraga, beberapa tahun lalu bahkan ia sempat menjual medalinya demi untuk menyambung hidup. Sungguh ini tamparan fakta yang harus kita terima ketika melihat seorang mantan atlet yang masa jayanya memberikan segenap dedikasinya untuk bangsa, namun ketika sudah hilang masa jayanya, hilang juga kesempatan ia untuk hidup sejahtera," ucap Arbi menambahkan.
Hariyanto Arbi yang kini menjadi pengusaha perlengkapan bulu tangkis meminta kepada semua pihak ikut melariskan dagangan Kurnia Meiga.
Baca juga: Biodata Willie Salim, TikToker yang Borong Dagangan dan Beri Hadiah ke Kurnia Meiga eks Kiper Timnas
"Pada saat pertemuan dengan Kurnia Meiga saya hanya bisa bantu sekadarnya karena kemampuan yang terbatas. Jangan lupa, masih banyak Kurnia Meiga yang lain di luar sana," tutur Arbi.
"Jangan sampai olahraga kita tidak memiliki bibit-bibit regenerasi karena hal ini. Terakhir saya berpesan kepada teman-teman semua, yuk support Kurnia Meiga dengan cara order Kripik Empingnya. Semangat terus ya Kurnia Meiga," kata Arbi melanjutkan.
Dalam video itu terlihat Kurnia Meiga memegang satu kantung emping. Pada kemasan keripik itu terdapat logo 1KM yang berarti Kurnia Meiga dengan nomor punggung ikonik kiper '1'.
"Megang kerupuk emping. Gurih dan renyah," ujar Meiga.
Bagi yang berminat dengan keripik emping tersebut, Meiga menyarankan konsumennya melakukan pemesanan lebih dulu.
"Kalian siap order dan cek harga, karena ini PO lho," kata Meiga.
Siapa sosok Hariyanto Arbi?
Melansir dari WIkipedia, Hariyanto Arbi lahir 21 Januari 1972.
Ia adalah mantan pemain bulu tangkis dan politikus dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) asal Indonesia yang mendapat peringkat di antara beberapa pemain tunggal teratas dunia pada 1990-an.
Baca juga: Sosok Kapten Red Sparks yang Cedera saat Pimpin Megawati Cs Lawan GS Caltex, Ini Kondisinya
Dia merupakan adik dari Eddy Hartono dan Hastomo Arbi, yang juga merupakan pemain bulu tangkis kelas dunia.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.