Piala Dunia U17 2023
Jadwal Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia U17 2023, Kapten Ekuador Tebar Ancaman
Berikut Jadwal Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia U17 2023, sesumbar kapten Ekuador jelang tantang Garuda Asia.
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Fatkhul Alami
SURYA.co.id, - Berikut Jadwal Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia U17 2023, sesumbar kapten Ekuador jelang tantang Garuda Asia.
Timnas Indonesia U17 akan menjamu Ekuador pada pertandingan pertama penyisihan grup A Piala Dunia U17 2023.
Laga Timnas Indonesia U17 vs Ekuador sendiri akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Jumat (10/11) mendatang.
Jelang pertandingan, kapten Ekuador U17 Michael Bermudez berbicara tentang persaingan di grup A.
Pernyataan dari Bermudez diketahui dari wawancara laman resmi FIFA.
Bermudez sendiri jadi harapan baru Timnas U-17 Ekuador.
Pasalnya, Bermudez jadi tumpuan baru Ekuador sebagai mesin gol usai ditinggal wonderkid Chelsea, Kendry Paez.
Kendry Paez sendiri dicoret dari skuad timnas U-17 Ekuador sendiri karena dibutuhkan kekuatannya untuk Kualfikasi Piala Dunia 2026.
Bermudez sendiri angkat bicara soal kekuatan lawan di Grup A.
Kapten timnas U-17 Ekuador tersebut tak meremehkan setiap lawan di Grup A Piala Dunia U-17 2023, termasuk Timnas U-17 Indonesia.
Ekuador sendiri bakal satu grup dengan timnas U-17 Indonesia, Panama, dan Maroko.
Bermudez menyebut bahwa ketiga lawan mereka sangat kuat, termasuk timnas U-17 Indonesia.
"Mereka adalah tim yang sangat kuat, dan kami telah menganalisisnya," ujar Michael Bermudez seperti dilansir SURYA.co.id dari BolaSport.com
"Tidak ada lawan yang mudah di sini – mereka semua memiliki kekuatan masing-masing."
"Kami telah berbicara dengan pelatih kami tentang permainan dan sistem permainan mereka masing-masing."
"Kami hanya perlu terus mempersiapkan diri, meskipun kami mengenal mereka, kami merasa masih banyak yang harus dipelajari."
"Oleh karena itu, kami akan terus mempersiapkan diri," ujarnya.
Pertemuan timnas U-17 Indonesia lawan Ekuador bakal dilangsungkan di 10 November 2023.
Pertemuan tersebut dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Michael Bermudez langsung sesumbar soal pertemuan lawan Timnas U-17 Indonesia.
Penyerang Ekuador pun optimistis bisa meraih kemenangan lawan Timnas U-17 Indonesia.
Kemenangan lawan timnas U-17 Indonesia jadi motivasi Ekuador untuk bisa melangkah jauh pada turnamen Piala Dunia U-17 2023.
"Tujuan awalnya adalah meraih tiga poin dari laga pembuka melawan timnas U-17 Indonesia," ujar Michael Bermudez.
"Ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit melawan tuan rumah."
"Tapi kami harus mendapatkan tiga poin itu apa pun yang terjadi."
"Kemudian lolos dari grup dan memainkan seluruh tujuh pertandingan."
"Dengan pertandingan ketujuh diharapkan menjadi final Piala Dunia," ujarnya.
Adapun, Laga melawan Ekuador akan menjadi ganjalan pertama bagi Timnas Indonesia U17 di ajang Piala Dunia U17 2023.
Setelah itu, tim asuhan Bima Sakti akan menghadapi Panama (13/11) dan Maroko (16/11).
Simak jadwal selengkapnya berikut ini.
Jadwal Timnas U17 di Piala Dunia U17 2023
Jumat (10/11)
19.00 WIB - Indonesia U17 vs Ekuador U17
Senin (13/11)
19.00 WIB - Indonesia U17 vs Panama U17
Kamis (16/11)
19.00 WIB - Maroko U17 vs Indonesia U17
21 Pemain Timnas U17
Ikram Algiffari (PPLP Sumbar)
Andrika Fathir Rachman (Borneo FC)
Rifki Tofani (PPOP DKI)
Rizdjar Nurviat Subagia (Borneo FC)
Tonci Shouter Israel Ramandei (PPLP Papua)
Mohamad Andre Pangestu (Bali United FC)
Achmad Zidan Ar Rosyid (PSS Sleman)
Mokh Hanif Ramadhan (Cipta Cendekia)
Figo Dennis Saputrananto (Persija Jakarta)
Arkhan Kaka Putra Purwanto (Persis Solo)
Muhammad Kafiatur Rizky (Borneo FC)
Ji Da Bin (ASIOP)
M Riski Afrisal (Madura United)
Weiberlieskott De Halim Jardim (Sao Paulo)
Sulthan Zaky Pramana Putra Razak (PSM Makasar)
Amar Brkic (TSG Hofenheim)
Muhammad Nabil Asyura (PPLP Sumbar)
Jehan Pahlevi (Persija Jakarta)
Muhammad Aulia Rahman Arif (Persita)
Habil Abdillah Yafi' Prasasti Akbar (PPLP Jateng)
M Iqbal Gwijangge (Barito Putra)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Timnas-Indonesia-U-17-saat-tiba-di-Surabaya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.