Persebaya Surabaya
Jadwal Persebaya Surabaya Usai Dikalahkan Bali United, Tandang ke Markas Persik Kediri
Laga Persik Kediri vs Persebaya Surabaya akan digelar di Stadion Brawijaya, Kediri pada Jumat (27/10) mendatang.
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Fatkhul Alami
SURYA.co.id, - Berikut Jadwal Persebaya Surabaya usai ditundukkan Bali United, bakal bertandang ke markas Persik Kediri.
Persebaya Surabaya akan bertandang ke markas Persik Kediri pada lanjutan laga Liga 1 2023/2024 pekan ke-17.
Persik Kediri akan menjadi lawan terakhir Bajul Ijo di putaran pertama ini.
Laga Persik Kediri vs Persebaya Surabaya akan digelar di Stadion Brawijaya, Kediri pada Jumat (27/10) mendatang.
Jelang lawatan ke Stadion Brawijaya, Persebaya mendulang bekal negatif yaitu kekalahan melawan Bali United pada Jumat (20/10) kemarin.
Bajul Ijo digasak 3-1 oleh tim tuan rumah lewat gelontoran tiga gol dari Privat Mbarga menit 41, 54, dan penalti Jefferson Assis menit 76.
Sementara gol semata wayang Persebaya dicetak oleh Dusan Stevanovic menit 48.
Baca juga: Stefano Cugurra Ungkap Strategi Bali United Bisa Kalahkan Persebaya 3-1
Baca juga: Biodata Yohanes Kandaimu, Bek Persebaya Surabaya yang Jadi Sasaran Rasisme Usai Lawan Bali United
Kekalahan itu memperpanjang catatan minor Persebaya di bawah Josep Gombau, yaitu tiga pertandingan tanpa kemenangan.
Dalang kekalahan Bajul Ijo pun diungkap oleh sang pelatih.
Gombau menyebutkan bahwa kurangnya konsentrasi membuat timnya harus menelan kekalahan.
Bukan tanpa sebab, ini karena pelatih asal Spanyol itu menyebutkan bahwa permainan kedua tim di atas lapangan cukup berimbang.
"Babak pertama sebenarnya kita bermain sangat seimbang, tapi karena satu aksi lawan dan pemain kurang konsentrasi akhirnya kemasukan di babak pertama," ungkap Jose Gombau seusai laga.
Setelahnya, Persebaya sempat menyamakan kedudukan, namun kesalahan sama kembali dilakukan pemain.
"Sekali lagi karena kesalahan itu, lawan bisa masukkan lagi dan lawan bisa memenangkan pertandingan," tambahnya.
Josep Gombau juga sedikit menyayangkan sejumlah peluang yang gagal dikonversi menjadi gol.
Persebaya
Persebaya Surabaya
Jadwal Persebaya
Bali United
Persik Kediri
Persik vs Persebaya
SURYA.co.id
surabaya.tribunnews.com
Liga 1
| Persebaya vs Persis Solo, Eduardo Perez Waspadai Kejutan Tim Tamu |
|
|---|
| Persebaya vs Persis Solo di GBT, Bajul Ijo Diingatkan Hindari Kartu Merah |
|
|---|
| Eduardo Perez Optimis Bisa Kalahkan Persis Solo, Janji Tampilkan Permainan Luar Biasa |
|
|---|
| Duel Klasik Persebaya Vs Persis: Bajul Ijo Rotasi Besar Lini Belakang, Persis Solo Kekuatan Penuh |
|
|---|
| Sosok Dua Pilar Persis Solo Bakal Merepotkan Pertahanan Persebaya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Bruno-Moreiradi-laga-Bali-United-vs-Persebaya-Surabaya-di-Stadion-Kapten.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.