CARA MENGAJUKAN KUR Super Mikro Bank Mandiri 2023 Untuk Alumni Kartu Prakerja, Ini Syaratnya

Inilah cara mengajukan KUR Super Mikro Bank Mandiri 2023 untuk para alumni Kartu Prakerja. Ada beberapa syarat.

Tribunnews
ilustrasi. Simak cara mengajukan KUR Super Mikro Bank Mandiri 2023 Untuk Alumni Kartu Prakerja. 

Sebelum itu, pastikan kalian tahu dulu jenis dan manfaat KUR yang ditawarkan oleh Bank MANDIRI.

Ada 5 jenis program KUR yang ditawarkan oleh Bank MANDIRI yaitu diantaranya adalah KUR Super Mikro, KUR Mikro, KUR Kecil, KUR Khusus dan KUR Penempatan Tenaga Kerja Indonesia (TKI).

Bank Mandiri juga memberikan informasi mengenai penerima KUR Mandiri 2023.

Dijelaskan bahwa pada program KUR Mandiri 2023 ini, bisa diikuti oleh alumni Program Prakerja.

Alumni Program Prakerja yang berminat melakukan pengajuan pinjaman KUR Mandiri 2023, berkemungkinan akan mendapatkan KUR Super Mikro.

Namun, terdapat persyaratan dan harus memenuhi kriteria yang disebutkan oleh Bank Mandiri.

Dilansir dari website resmi Bank Mandiri, calon penerima pembiayaan KUR bagi alumni Program Prakerja dapat menyertakan sertifikat lulus program dan memenuhi satu dari beberapa kriteria yang disebutkan berikut ini:

1). Mengikuti pendampingan;

2). Mengikuti pelatihan kewirausahaan atau pelatihan lainnya;

3). Tergabung dalam Kelompok Usaha; atau

4). Memiliki anggota keluarga yang telah mempunyai usaha produktif dan layak

Lama operasional usaha dapat kurang dari 6 bulan sejak operasional pertama.

>>>Ikuti Berita Lainnya di News Google SURYA.co.id 

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved