Timnas Indonesia

Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Turkmenistan, Stefano Lilipaly dan Egy Maulana Dicadangkan

Timnas Indonesia menjamu Turkmenistan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jumat (8/9/2023) malam ini.

Penulis: Khairul Amin | Editor: Cak Sur
CANVA
Timnas Indonesia vs Turkmenistan 

SURYA.CO.ID, SURABAYA - Timnas Indonesia menjamu Turkmenistan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jumat (8/9/2023) malam ini.

Dalam laga uji coba internasional kali ini, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong masih mencadangkan Stefano Lilipaly dan Egy Maulana Vikri.

Dalam susunan pemain yang diturunkan, pelatih asal Korea Selatan itu menurunkan sejumlah pemain berkompetisi di luar negeri, Jordi Amat, Sandi Walsh dan Saddil Ramdhani.

Di posisi kiper, Nadeo Arga Winata masih menjadi pilihan utama.

Sementara, Turkmenistan masih mencadangkan Ahmet Atayev, pemain yang pernah berkiprah di tanah air, membela Arema FC dan Persela Lamongan.

Meski unggul Ranking FIFA, Turkmenistan memiliki catatan kurang baik menghadapi Indonesia.

Total empat laga, hanya menang sekali, dua laga kalah, satu laga lainnya imbang.

Berikut susunan pemain kedua kesebelasan:

Indonesia (5-2-3)
Kiper: Nadeo Arga Winata
Belakang: Asnawi Mangkualam (c), Jordi Amat, Sandy Walsh, Dewangga, Edo Febriansyah;
Tengah: Adam Alis, Ricki Kambuaya;
Depan: Marc Klok, Dendy Sulistyawan, Saddil Ramdhani
Pelatih: Shin Tae-yong

Turkmenistan (4-4-2)
Kiper: Babayev
Belakang: Annagul, Bashimov, Mammedov, Soyunov;
Tengah: Annayev Myrat, Ballakov, Mingazov, Tamurkin;
Depan: Tagayev Elman (c), Tirkishov.
Pelatih: Mergen Orazov

 

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved