Persebaya Surabaya

Nasib Aji Santoso Usai Persebaya Kalah 1-2 dari Persikabo di Hadapan Bonek

Kekelahand ari Persikabo ini membuat nasib pelatih Persebaya Aji Santoso jelas terancam. Bisa mendapat tindakan manajemen atau meninggalkan Bajul Ijo

|
Penulis: Khairul Amin | Editor: Fatkhul Alami
Surabaya.Tribunnews.com/Habibur Rohman
Pelatih Persebaya, Aji Santoso posisinya sedang terancam usai timnya kalah dari Persikabo 1-2 

SURYA.co.id | SURABAYA - Persebaya Surabaya gagal mempersembahkan kemenangan saat bermain di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT). Bajul Ijo takluk 1-2 dari Persikabo, Jumat (4/7/2023).

Dua gol Persikabo pada laga pekan keenam Liga 1 2023/2024 diciptakan oleh Jose Carlos Varela menit 33 dan Rizki Hidayat menit 90.

Sementara gol Persebaya untuk memperkecil kekalahan diciptakan oleh Wildan Ramdhani menit 90.

Kekelahand ari Persikabo ini membuat nasib pelatih Persebaya Aji Santoso jelas terancam. Bisa mendapat tindakan manajemen atau meninggalkan Bajul Ijo.

Apalagi Aji Santoso belum bisa mampu mempersembahkan kemenangan di lima laga terakhirnya. Hasi mengecewakan itu termasuk belum bisa meraih kemenangan di kanang sendiri Stadion GBT Surabaya.

Bermain tiga kali di Stadion GBT Surabaya, Persebaya bermain 1-1 lawan Barito Putera dan ditahan 2-2 Rans Nusantara dan kalah 1-2 dari Persikabo.

Sedangkan dua laga lainnya harus dilewati Persebaya dengan kekelahan. Kedua kekalahan itu dialami Bajul Ijo saat melawat ke kandang PSIS Semarang yang berakhir 0-2 dan dikalahkan Persija Jakarta 0-1.

Persebaya baru meraih sekali menang saat mengalahkan Persis Solo 3-2 di laga pembula Liga 1.

Dari 6 laga yang dilalui Perebaya, pasukan Aji Santoso baru mengumpulkan 5 poin.

Atas hasil itu, posisi Aji Santoso sebagai pelatih Persebaya jadi sorotan. Manajemen memberi ultimatum akan melakukan tindakan tegas terhadap tim pelatih Bajul Ijo.

Melalui manajer tim Yahya Alkatiri, Persebaya diminta untuk meraih 7 poin di tiga pertandingan (termasuk lawan Persikabo).

Selain lawan Persikabo, Persebaya juga diminta meraih poin saat lawan Bhayangkara FC dan Persita Tangerang.

Saat menjamu Persikabo, Persebaya kesulitan membongkar pertahanan Persikabo.

Serti babak pertama, Persebaya kembali mengambil inisiatif serangan, langsung mendapat peluang menit 47 melalui sepakan Sho Yamamoto, namun terlalu lemah.

Semenit setelahnya giliran M Iqbal lepaskan tendangan, tapi juga lemah.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved