Ramadhan Wanita dan Islam
Peran Orang Tua Siapkan Generasi Muslimah Unggul, Tutik Susilowati: Bukan Tugas Mudah
Orang tua memiliki peran penting untuk menyiapkan anak sebagai generasi muslimah unggul. Berikut penjelasannya
Penulis: Arum Puspita | Editor: Adrianus Adhi
SURYA.CO.ID - Anak merupakan kebanggan setiap orang tua. Kehadiran anak juga menjadi pelengkap keceriaan dalam rumah tangga.
Bahkan, dalam Al Quran sudah disebutkan bahwa anak memiliki 4 macam kedudukan, dua di antaranya yakni Ziinatun (Perhiasan) dan Qurrota A'yun (Penyejuk Hati).
Ziinatun (Perhiasan) dijelaskan dalam Al Quran Surat Al kahfi: 46.
"Harta dan anak-anak adalah perhiasan kehidupan dunia tetapi amalan-amalan yang kekal lagi saleh adalah lebih baik pahalanya di sisi Tuhanmu dan lebih baik untuk menjadi harapan.”
Kedudukan selanjutnya adalah Qurrotu a'yun berarti menyejukkan pandangan mata karena mereka mempelajari huda (tuntunan Allah) lalu mengamalkannya dengan mengharap ridha Allah.
“Dan orang orang yang berkata: “ Ya Tuhan kami, anugrahkanlah kepada kami isteri-isteri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa. ” (Al Furqon: 74).
Itulah mengapa, para orang tua berupaya mendidik anaknya untuk bisa menjadi keturunan yang memegang teguh nilai agama dan unggul dalam berbagai bidang.
Wakil Direktur Lembaga Pendidikan Al Falah Surabaya, Tutik Susilowati dalam podcast TribunJatim Network, bertajuk "Ramadhan, Wanita & Islam", tayang Jumat (24/3/2023), pun menjelasan peran orang tua dalam mendidik anak berlandaskan nilai agama.
"Memang mendidik anak bukan tugas mudah. Mendidik anak itu tugas mulia yang diamanahkan Allah kepada kita (orang tua). Dengan memberikan edukasi, contoh-contoh, pembiasaan yang harus enantiasa orang tua berikan," katanya.
Seperti apa penjelasan Tutik Susilowati selengkapnya? Berikut lebih jelasnya ada di video ini.