Persebaya Surabaya
Head to head Persib vs Persebaya - Bajul Ijo Punya Keunggulan di Liga 1
Jelang laga Persib vs Persebaya pada lanjutan Liga 1 2022-2023 ini, dua tim sama-sama sedang dalam trend positif
Penulis: Khairul Amin | Editor: Fatkhul Alami
SURYA.co.id | SEMARANG - Persebaya Surabaya akan melakoni laga bergengsi lawan Persib Bandung di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu (10/12/2022) besok sore. Ini merupakan laga Liga 1 2022-2023 pekan 13.
Jelang laga Persib vs Persebaya pada lanjutan Liga 1 2022-2023 ini, dua tim sama-sama sedang dalam trend positif.
Persib Bandung empat laga terakhir secara beruntun selalu meraih kemenangan, termasuk kemenangan 0-3 atas Persik Kediri di laga terakhir Liga 1 2022-2023.
Sementara Persebaya Surabaya dua laga terakhir selalu menang, satu kemenangan terakhir atas Barito Putera 3-2 (6/12/2022).
Melihat catatan pertemuan Persiv vs Persebaya, dipastikan laga ini berjalan menarik karena sama kuat.
Pertemuan dua tim sejak musim 2018 semua ajang, dari total sembilan laga, empat laga dimenangkan Persib Bandung, empat laga lain dimenangkan Persebaya, satu laga sisanya berakhir imbang.
Dengan catatan, di level kompetisi Liga 1, Persebaya lebih unggul dibanding Persib.
Dari total enam laga dalam periode tersebut, tiga laga dimenangkan Persebaya, dua laga menjadi milik Persib Bandung, satu laga sisanya berakhir imbang.
Itu termasuk catatan dua pertemuan musim lalu di Liga 1 2021. Persib tidak mampu mengalahkan Persebaya, satu laga berakhir imbang 1-1 (19/3/2022), satu laga lainnya dimenangkan Persebaya 0-3 (8/12/2021).
Dipastikan dua tim turun dengan tidak kekuatan terbaik, Persib Bandung tanpa tiga pemainnya, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya dan Marc Klok karena gabung Timnas Indonesia persiapan Piala AFF 2022.
Situasi sama juga dialami Persebaya yang tidak bisa diperkuat Rizky Ridho dan Marselino Ferdinan.
Namun, Persib saat ini sedang dalam atmosfer positif setelah kedatangan mantan pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla.
Komentar Luis Milla
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla mengaku timnya akan menghadapi situasi yang tidak mudah selama sisa putaran Liga 1 ini.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Tiga-pemain-Persebaya-Surabaya-rayakan-gol-kemenangan-atas-Barito-Putera.jpg)