Piala AFF 2020

Fachrudin Aryanto Hanya Diturunkan Selama 45 Menit, Ini Tanggapan Sang Istri

Pada awal babak kedua, ternyata Shin Tae Yong melakukan rotasi pemain, dengan mengganti tiga pemain langsung.

surya.co.id/khairul amin/sofyan arif candra
Fachrudin Aryanto (kiri) dan sang istri Veronita Anjar Rianto saat ditemui di rumahnya di Desa Madusari Kecamatan Siman Kabupaten Ponorogo 

SURYA.CO.ID, PONOROGO - Istri Fachrudin Aryanto, Veronita Anjar Rianto menanggapi suaminya yang hanya bermain selama 45 menit saat Indonesia kalah telak 0-4 dari Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2020, Rabu (29/12/2021).

Saat itu, Fachrudin Aryanto bermain menjadi starter di lini belakang Skuat Garuda.

Sayangnya, Indonesia harus kebobolan cepat pada menit kedua oleh Chanathip Songkrasin.

Skor tersebut bertahan hingga babak pertama berakhir.

Pada awal babak kedua, ternyata Shin Tae Yong melakukan rotasi pemain, dengan mengganti tiga pemain langsung.

Salah satunya, Fachrudin Aryanto yang digantikan oleh Elkan Baggott.

Alih-alih mengejar ketertinggalan, pada babak kedua, tim merah putih justru kebobolan tiga gol tanpa balas.

Baca juga: Lima Bangunan di Kota Batu Ini Diusulkan Jadi Cagar Budaya

Menanggapi pergantian pemain tersebut, Veronita mengatakan hal tersebut adalah hal yang wajar.

"Menurut saya (pergantian pemain) wajar karena pelatih ini memang tidak bisa ditebak. Bisa mengganti siapapun yang ingin diganti," kata Vero, ditemui di rumahnya di Desa Madusari, Kecamatan Siman, Ponorogo, Kamis (30/12/2021).

Menurut Vero, pergantian tersebut merupakan strategi mengingat Fachrudin sudah mengantongi kartu kuning pada pertandingan sebelumnya.

Yang ditakutkan Fachrudin terkena kartu kuning lagi sehingga tidak bisa diturunkan pada leg kedua.

"Kemarin Mas Fachrudin kan sudah kena kartu kuning, kemungkinan disimpan untuk bisa main di leg kedua. Optimis saya seperti itu," lanjut perempuan yang berprofesi sebagai Polwan di Polsek Jetis Ponorogo ini.

Vero sendiri masih optimistis, Indonesia bisa menang melawan Thailand dan bahkan menjuari AFF Cup 2020.

"Kita menyadari karena sudah ketinggalan anyak ya 4-0. Semoga di leg kedua nanti bisa menyusul bisa mengejar target bisa mengalahkan Thailand," jelas Vero yang tengah sedang hamil anak kedua ini.

BACA BERITA PIALA AFF 2020 LAINNYA

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved