Persebaya Surabaya
Update Transfer BRI Liga 1 2021: Eks Persebaya Surabaya Resmi Gabung Persik Kediri
Berikut Update Transfer BRI Liga 1 2021, Eks Persebaya Surabaya, M Taufiq resmi gabung Persik Kediri di putaran kedua, Kamis (23/12/2021).
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Musahadah
Catatan ini tentu menurun drastis jika menilik musim-musim sebelumnya dimana pemain berusia 35 tahun itu menjadi pilihan utama.
M Taufiq sepertinya kalah bersaing dengan Fadil Sausu, Brwa Nouri, Hariono, dan Rizky Pellu.
Adapun untuk Fahmi Al Ayubi juga hanya memainkan 244 menit dari delapan laga Bali United.
Eks pemain Persela Lamongan itu juga belum mencetak gol untuk Bali United di Liga 1 2021/2022.
Fahmi Al Ayubi dan M Taufiq menjadi pemain kedua dan ketiga baru bagi Persik Kediri.
Sebelumnya tim asuhan Javier Rocha itu sudah mendatangkan Arthur Irawan dari PSS Sleman.
M Taufiq dan Fahmi Al Ayubi bakal menjadi amunisi tambahan bagi Javier Rocha untuk mendongkrak posisi Persik Kediri yang masih terpuruk di papan bawah.
Youssef Ezzejjari cs masih berkutat di posisi ke-14 klasemen BRI Liga 1 2021 dengan total 17 poin.
Perolehan ini hanya selisih tiga poin dari zona degradasi yang sedang dihuni oleh tim Jatim lainnya yaitu Persela Lamongan.
Gerak Persebaya Surabaya di Bursa Transfer
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso memastikan tidak akan ada tambahan pemain muda atau pembelian di jendela transfer putaran kedua BRI Liga 1 2021.
Meskipun di masa jeda putaran pertama ini Persebaya Surabaya mengikutkan pemain muda U-18 dari tim kompetisi internal untuk ikut berlatih dengan Arif Satria dkk.
Saat ini Persebaya menyisakan 5 pemain yang akan terus berlatih di masa jeda putaran pertama BRI Liga 1 2021.
"Kalau untuk musim ini pemain lokal pasti enggak, karena tentunya pemain yang main di putaran kedua nanti pasti pemain-pemain yang berpengalaman," jelas Aji Santoso, Rabu (22/12/2021).
"Itu (pemain muda) pemain-pemain bukan untuk saat ini (Liga 1 2021), paling tidak tahun 2022 kami akan sisipkan lagi beberapa kalau pemain itu memang layak, jadi bukan putaran kedua ini kami tambah pemain (dari kompetisi internal)," jelas Aji Santoso.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/eks-persebaya-surabaya-m-taufiq-resmi-berseragam-persik-kediri.jpg)