Biodata Audrey Masterchef Indonesia Season 7: Jadi Runner Up, Ternyata Asal Surabaya
Berikut Biodata Audrey Masterchef Season 7 Indonesia yang keluar menjadi runner up ajang masak bergengsi tanah air
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Adrianus Adhi
Penulis: Abdullah Faqih| Editor: Adrianus Adhi
SURYA.CO.ID - Berikut Biodata Audrey Masterchef Season 7 Indonesia yang keluar menjadi runner up ajang masak bergengsi tanah air, Minggu (27/12/2020).
Sosok Audrey Masterchef atau Audrey Wicaksana sempat dielukan menjadi calon kuat juara MasterChef Indonesia season 7 ini karena jarang masuk pressure test.
Namun, pada babak Grand Final MasterChef Indonesia Season 7, Audrey harus mengakui keunggulan Jerry Andrean atau Jerry Masterchef yang keluar sebagai juara.
Di babak Grand Final, Audrey mengumpulkan total 1064 poin, atau hanya selisih 10 poin dari Jerry yang berhasil mengumpulkan 1074 poin.

Atas pencapaiannya menjadi runner up MasterChef Indonesia Season 7 ini, Audrey mendapatkan hadiah uang tunai senilai Rp 50 Juta dan mobil transmisi manual.
Berikut Surya.co.id merangkum Profil dan Biodata Audrey Masterchef Indonesia Season 7, orang asal Surabaya yang berhasil jadi Runner Up:
1. Profil dan Biodata

Audrey MasterChef memiliki nama asli Audrey Wicaksono dan biasa dipanggil Audrey atau Rara.
Audrey diketahui lahir di Surabaya pada 1997, saat ini usianya 23 tahun.
Melansir informasi dari Instagramnya, Audrey merupakan lulusan The Sages Institute.
Baca juga: Biodata Jerry Masterchef Indonesia Season 7: Jadi Juara Usai Kalahkan Audrey di Grand Final
Baca juga: HASIL GRAND FINAL MasterChef Indonesia Season 7, Skor Jerry dan Audrey Beda Tipis, Ini Juaranya!
The Sages Institute merupakan institusi pendidikan yang fokus pada kuliner.
Instagram The Sages Institute juga beberapa kali mengunggah sosok Audrey saat bertanding di MasterChef.
Sebelum mengikuti ajang memasak paling bergengsi di Indonesia tersebut, Audrey berprofesi sebagai cook helper.