MPL Invitational
Hasil Grand Final MPL Invitational: Alter Ego Juara Usai Pecundangi Bren Esports 3-0 Tanpa Balas
Alter Ego Jadi Juara MPL Invitational Usai Kalahkan Bren Esports 3-0 tanpa balas, Udil Dkk Tercatat tak pernah terkalahkan sepanjang turnamen
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Adrianus Adhi
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Adrianus Adhi
SURYA.co.id, - Hasil Grand Final MPL Invitational, Alter Ego jadi Juara usai kalahkan Bren esports 3-0 di babak puncak, Minggu (6/12/2020).
Dua tim terbaik Mobile Legends di Asia Tenggara saling berhadapan di Grand Final MPL Invitational.
Alter Ego sebagai perwakilan Indonesia memulai perjalanannya dari babak awal hingga masuk ke babak grand final.
Sedangkan, Bren esports mendapatkan privilege dengan langsung lolos ke babak perempat final dan hanya mengalahkan 2 tim sebelum melenggang ke babak puncak.
Di pertandingan pertama, Alter Ego langsung melakukan dominasi total dengan power pick ke arah Brody, Harith dan Lunox.
Celiboy yang menggunakan Brody nampak berhasil melakukan owning sejak early game.
Dengan penguasaan map yang dilakukan oleh Udil dan Leo Murphy, Celiboy leluasa untuk memasuki area musuh berkali-kali.
Ahmad yang menggunakan Harith juga tak kalah bersinar di sisi gold lane.
Unggul sejak early game, Alter Ego bisa menyudahi perlawanan tim asal Filipina itu di menit ke-12.
Baca juga: Biodata Tim Alter Ego: Juara MPL Invitational, Tak Terkalahkan Sepanjang Turnamen
Baca juga: Piala Dunia Mobile Legends M2 Bakal Diselenggarakan di Singapura, Siapa Saja Pesertanya?
Brody yang digunakan oleh Celiboy menjadi penyumbang damage terbanyak pada pertandingan pertama.
Di pertandingan kedua, Alter Ego justru lebih dominan dengan kembali mendapatkan Brody yang dipegang oleh Celiboy.
Owning sejak early game, Alter Ego hanya butuh 9 menit untuk bisa menyudahi perlawanan Bren esports.
Skor saat ini 2-0 untuk keunggulan Alter Ego.